Sampai saat ini, MERS-CoV telah menyebar ke 27 negara di dunia. Negara tetangga yang dikunjungi oleh virus ini adalah Malaysia, Filipina, dan Thailand. Untungnya, Indonesia belum masuk daftar kunjungan virus ini. Jumlah kasus yang terinfeksi per 5 Maret 2020 dilaporkan sebanyak 2521 kasus dan 866 diantaranya meninggal.
Sayangnya, sampai saat ini belum ada pengobatan atau vaksin yang tersedia khusus untuk virus MERS. Obat-obatan baik antiviral maupun agen biologi serta vaksin masih dalam tahap investigasi. Pengobatan virus MERS yang dilakukan saat ini adalah pengobatan suportif yakni dengan mengurangi gejala pasien.
Dengan kata lain, tidak menutup kemungkinan bahwa kasus MERS akan terus terjadi dalam beberapa bulan kedepan.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H