Mohon tunggu...
Hamid Anwar
Hamid Anwar Mohon Tunggu... Administrasi - PNS Kelurahan

Pegawai kantor yang santai, sambil mengelola blog pribadi http://hamidanwar.blogspot.com

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Wisata Keluarga ke Bali, Habis Berapa Ya?

30 Agustus 2024   11:20 Diperbarui: 30 Agustus 2024   12:11 47
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Wisata Keluarga ke Bali, dokpri

Beberapa waktu terakhir saya memang agak senggang terutama urusan pekerjaan. Akhirnya saya mengajukan cuti selama tiga hari kepada pimpinan untuk liburan sejenak dan diacc. Terus terang, saya sudah menabung cukup lama untuk mengajak pergi liburan keluarga ke luar Jawa. Dulu, pingin sekali pergi ke Sumatra Barat sekalian nengokin Pakde di Solok sana. Tetapi seiring perkembangan waktu pakde bude saya sudah tidak ada semua. Akhirnya saya putuskan ganti haluan untuk mengajak anaki istri ke Bali.

#Hari Pertama, Rabu 21 Agustus 2024

Perjalanan dimulai pagi hari tepat pukul 07.00 kami memesan taksi online untuk menuju ke kawasan sekitar exit tol Ungaran. Di sana kami menunggu Sabila, travel yang telah kami pesan beberapa hari lalu. Travel ini melayani rute Semarang -- Solo maupun ke arah Yogyakarta. Saya cukup sering menggunakan jasa travel ini karena layanannya yang bagus, tepat waktu dan untuk ke arah Solo, 90 persen melewati jalan tol sehingga sangat memangkas waktu tempuh. Jika naik bis biasa, Ungaran Solo setidaknya harus ditempuh paling cepat dua jam. Dengan Sabila, sejam juga sudah sampai.

Pukul delapan kurang sedikit, Sabila datang. Armada yang digunakan adalah Hiace tipe Premio dengan harga tiket per orang adalah Rp. 70,000. Tidak sampai satu jam, Sabila sudah mengantar kami sampai di perempatan Kartasura. Kami sengaja turun di sini karena ingin mencari rute terpendek menuju ke Bandara. Waktu masih cukup senggang, akhirnya sembari mempertimbangkan taksi online yang akan dipesan, anak anak membeli jajanan dulu di minimarket terdekat. Tidak lama, datanglah taksi online yang kami pesan menggunakan aplikasi maxim.

"Mau ke mana, Pak?"

"Ini mau jalan jalan aja ke Bali sama keluarga mumpung ada waktu senggang"

Sepintas obrolan saya dengan driver yang mengaku tinggal di Jebres itu.

Saya memang terbiasa suka mengajak ngobrol driver taksi online. Itung itung mencairkan suasana sekaligus memastikan driver ini tidak ngantuk. Hehehe

Untuk sampai di Bandara, masih harus ada tambahan biaya parkir dan tentunya kami sisipkan sedikit tips untuk driver yang sudah mengantar kami sekeluarga ini.

Jelang pukul setengah sepuluh, maxim sudah sampai di Bandara Adi Soemarmo Solo setelah sedikit memutar jalan karena ada perbaikan di sekitar perempatan Colomadu. Saya segera menurunkan barang bawaan serta mengambil trolley. Dengan riang gembira, Dayu dan Dania naik trolley bercampur dengan barang bawaan kami. Ohya. Untuk rencana 4 hari 3 malam di Bali, kami membawa satu koper, satu ransel dan tas jinjing untuk menyimpan barang barang fast moving seperti minum, jaket, dompet serta charger.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
  8. 8
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun