"Memangnya tidak ada bahan pengganjal yang lain? Balok kayu, misalnya?"
"Gak ada Pak."
Saya cuma bisa geleng-geleng kepala. Ilmu kok ya jadi "semurah" itu statusnya. Jadi ganjal lemari! Gunakan kamus untuk belajar. Uang sudah keluar. Jangan sia-siakan kamus yang sudah dibeli hanya untuk hal remeh seperti ganjal lemari!
3. Belajar mencari kata di kamus dengan cepat dan efektif
"Susah banget nyari katanya di kamus, Pak. Pakai Google Translate aja ya, Pak. Biar cepat."
Kebanyakan murid les saya akan berdalih seperti itu. Sebenarnya menggunakan kamus fisik itu tidak sukar. Mencari satu kata di kamus fisik tidak seperti mencari suatu jarum di tumpukan jerami.Â
Saya akan memberikan sedikit tips sederhana bagaimana mencari kata di kamus dengan cepat dan efektif. Misalnya, kita ingin mencari arti kata "ability" dalam bahasa Indonesia. Kita mencari terlebih dahulu kata-kata yang berawalan "ab-".
Kita melihat dua kata di tengah paling atas yang dicetak tebal, yaitu abhor -- about. "Ability" berarti ada di halaman ini karena di halaman ini kata pertama diawali dengan abhor dan diakhiri dengan about.
Sesuai dengan abjad a sampai z; setelah h, adalah i; makanya sesudah kata-kata yang berawalan abh-, maka selanjutnya adalah kata-kata yang berawalan abi-.
Untuk penggunaan kamus Indonesia-Inggris, agak sedikit berbeda. Misalnya, kita ingin mencari arti kata "menulis" dalam bahasa Inggris.Â
Kita tentukan terlebih dahulu kata dasar dari menulis. Kata dasarnya yaitu "tulis". Kita mencari kata "tulis" terlebih dahulu. Ingat abjad A sampai Z. Awalan mulai dari "ta-", "tb-", "tc-", dan seterusnya. Awalan "tu-" menjadi patokan.Â
Lihat dua kata di tengah paling atas yang dicetak tebal, seperti waktu kita mencari kata di kamus Inggris-Indonesia. Kita temukan tukik -- tumbang. Kita pilih halaman ini, karena tukik berawalan tuk-, jadi sesuai abjad, sesudah K lalu L, jadi setelah tuk-, lalu tul-.