Di bis ini aku terpaku, mendengar sang pengamen menyanyikan lagu sendu.Â
Dia menyanyikan lagu kenangan masa kecilku, sungguh menyayat hati sampai ke kalbu.Â
Aku kembali ke kampung halaman, berkumpul dengan saudara dan handai tolan.Â
Ada tujuan utama di balik itu, untuk melihat makam ayah dan ibu.
Dan di bis ini aku siap berangkat, menyongsong masa lalu yang sudah lewat.
Lagu ini adalah salah satu lagu pengingat, yang mengobarkan kesedihan teramat sangat.
Kepedihan timbul di hati, karena sekarang mendengar lagu itu tanpa kehadiran orangtua di sisi.
Aku datang, ayah dan ibu tersayang, sebentar lagi aku tiba di pusara kalian yang sudah terbayang.
*
Samarinda, 29 Maret 2019
Anton
NB. Sang Pengamen menyanyikan lagu Kucoba Untuk Bertahan - Pance F. Pondaag
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H