Ini yang sering terjadi. Saat meminta kenaikan gaji Anda sering membandingkan Anda dengan si anu atau si anu. Ini bukan strategi yang baik. Lebih baik Anda fokus pada diri Anda sendiri dan memberi alasan mengapa kenaikan gaji itu penting buat masa depan Anda dan kontribusi Anda kepada perusahaan.
Tidak Bertele-tele
Terlalu to the point tidaklah bagus namun terlalu bertele-tele juga bukan strategi yang baik. Lebih baik dengan memulai kinerja kerja Anda selama ini sebelum kemudian to the point untuk menyampaikan keinginan Anda.
Minta Saran Dari Rekan Kantor
Terkadang meminta masukan dari rekan kantor bisa menjadi cara yang tepat sebelum Anda menghadap Bos. Tentu saja rekan yang bisa dipercaya dan memiliki pengalaman mendapatkan kenaikan gaji sebelumnya. Berdasarkan pengalaman teman tadi, Anda bisa belajar sebelum akhirnya langsung bertemu bos.
Simak tips keuangan lainnya disini
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H