Mohon tunggu...
Hakim Satrio
Hakim Satrio Mohon Tunggu... Mahasiswa - Hakim

‎‎‎‎‎‎‎‎‎‎‎‎‎

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Covid-19 Vs Everyone

18 April 2021   15:53 Diperbarui: 18 April 2021   16:18 98
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Alam dan Teknologi. Sumber ilustrasi: PEXELS/Anthony

Tak sampai disitu, beberapa industri yang pontang-panting disaat pandemi ini juga cukup banyak, sebut saja industri makanan, banyak restoran- restoran besar yang mengalami penurunan omset saat pandemi ini bahkan hingga rela berjualan ke pinggir jalan, bahkan ada salah satu restoran ternama di ibu kota yang menjajakan makanannya di fly over. Memang semenjak adanya pandemi ini pelaku industri makanan harus memutar otak agar usahanya tetap berjalan, misalnya dengan memberikan diskon, membuka tokonya di aplikasi ojek online dan masih banyak lagi.

Selain itu industri transportasi juga mengalami kerugian yang cukup besar, karna semenjak adanya pandemi ini penumpang maupun calon penumpang berpikir 2x untuk bepergian. PT. KAI juga mewajibkan calon penumpangnya untuk melakukan rapid test sebelum mereka dapat naik kereta api, oleh karna itu calon penumpang harus merogoh kocek tambahan untuk melakukan rapid test, hal itu juga sama dengan industri penerbangan. Itu hanyalah contoh kecil dari sektor-sektor yang dirugikan dari adanya pandemi ini, namun ternyata ada juga yang diuntungkan dengan kehadiran pandemi ini.

Beberapa pihak yang diuntungkan dengan adanya pandemi ini adalah pihak- pihak yang berurusan dengan dunia internet, misalnya Google, dilangsir dari Kompas, Youtube meraup pendapatan sebesar Rp. 60,2 Triliun atau naik 33 persen dari tahun lalu. Tak hanya itu, aplikasi-aplikasi streaming film pun merasakan hal yang sama, sejak pandemi berlangsung, aplikasi streaming film asal Amerika itu mendapatkan 15,8 juta pelanggan baru.

Tak hanya di luar negeri saja, di Indonesia pun ada beberapa pihak yang diuntungkan, misalnya para pedagang di marketplace online seperti Tokopedia, Shopee, Blibli dan sebagainya, hal ini dikarenakan pemerintah menganjurkan masyarakat untuk #DirumahAja maka masyarakat memilih untuk berbelanja secara online tanpa perlu keluar rumah. Oleh karna itu jasa pengiriman/ekspedisi juga mengalami hal yang sama, disaat pandemi mereka mengalami kenaikan yang cukup signifikan karna dengan meningkatnya minat masyarakat untuk berbelanja online.

Dibalik itu semua pandemi ini tentunya telah mengubah segala aspek dalam kehidupan kita, dan tentunya membawa berbagai dampak, baik itu positif maupun negatif, tapi harapan kita semua tentunya agar pandemi ini segera berlalu agar manusia dapat menjalani kehidupannya secara normal seperti biasanya. Salam.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun