Mohon tunggu...
Ahmad Syaihu
Ahmad Syaihu Mohon Tunggu... Guru - Guru di MTsN 4 Kota Surabaya sejak tahun 2001
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

Suka membaca dan menulis apa saja untuk dibagikan kepada orang lain dengan harapan bisa memahami dan mengerti kalau mau menerapkan apa yang ditulis

Selanjutnya

Tutup

Money Pilihan

Pasar Desa sebagai Pilar Ekonomi Warga Hadapi Resesi

23 Oktober 2022   09:33 Diperbarui: 23 Oktober 2022   09:50 610
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Stand tas dan sepatu (dokpri)

Pagi ini penulis berkesempatan mengantar istri belanja ke Pasar Desa Menganti-Kecamatan Menganti - Kabupaten Gresik untuk mendapatkan beberapa barang kebutuhan, mulai dari buah, sendal, makanan dan lainnya.

Sambil menunggu di tempat parkir kendaraan bermotor penulis mencoba mengamati apa saja yang dijual di Pasar Desa yang terbesar dan terletak di ibukota kecamatan yaitu Menganti.

Ternyata Pasar Menganti ini tergolong pasar yang lengkap semua barang kebutuhan tersedia dan pedagang dibagi menjadi beberapa blok sesuai dengan barang dagangannya.

Di bagian depan pasar di samping parkir kendaraan roda dua dan roda empat berderet toko perhiasan emas, toko sepatu dan alat sekolah, toko buku, toko jam tangan dan jam dinding serta toko obat, kosmetik. toko plastik dan kertas toko tas dan perlengkapan lainnya.

Masuk ke bagian dalam ada stand sembako , pakaian, peralatan rumah tangga, makanan kering dan jajanan pasar, lebih ke dalam terdapat stand daging, telur, ikan laut, bumbu, dan segala kebutuhan dapur lainnya.

Yang paling belakang stand buah-buahan, sayuran segar dan stand warung makan ada nasi soto, nasi pecel, bakso, lontong, es dawet dan minuman dalam kemasan.

Stand pedagang buah yang banyak menjual buah hasil panen petani setempat salah satunya pisang (dokpri)
Stand pedagang buah yang banyak menjual buah hasil panen petani setempat salah satunya pisang (dokpri)

Roda perekonomian penduduk begitu luar biasa, perputaran uang juga makin terasa besar dilihat dari penuhnya pembeli dan jumlah kendaraan yang ada di tempat parkir.

Pasar desa selain berfungsi menjual barang -barang hasil industri pabrik juga menjual hasil pertanian, perkebunan, peternakan dan hasil perikanan yang merupakan pekerjaan mayoritas penduduk di Kecamatan Menganti.

Sehingga fungsi pasar desa begitu besar manfaatnya bagi masyarakat desa yang sebagian besar berprofesi sebagai petani dalam arti luas.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun