Mohon tunggu...
Hajar Almasah Ayu Ghiffari
Hajar Almasah Ayu Ghiffari Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Hubungan Internasional -Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Yogyakarta

suka membaca buku dan menonton film

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Keberhasilan Indomie di Nigeria

15 Juni 2023   15:42 Diperbarui: 15 Juni 2023   15:46 958
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
(Source: Kumparan.com)

Salah satu strategi DUFIL Prima Food PLC untuk mendapatkan perhatian masyarakat yaitu dengan membuat berbagai varian Indomie mengikuti selera masyarakat Nigeria. Beberapa varian baru yang diproduksi khusus untuk lidah masyarakat Nigeria yaitu Ayam Bawang, Ayam Lada, Mie Goreng Orienta. 

Untuk menyebarkan produk secara luas, DUFIL Prima Food PLC juga melakukan promosi seacra door to door. Dengan strategi tersebut, DUFIL Prima Food PLC dapat memastikan promosinya sampai pada target pasarnya.

Packaging yang dimiliki Indomie juga membuat Indomie lebih mudah diterima oleh masyarakat Nigeria. Logo halal pada packaging Indomie sangat berpengaruh pada keberhasilan Indomie karena mayoritas masyarakat Nigeria adalah muslim.

Indomie yang merupakan brand mie instan pertama di Negeri juga memberikan keuntungan bagi Indomie karena tidak ada kompetitor atau pesaing lainnya.

Kepopuleran Indomie makin melesat pada saat krisis ekonomi di Nigeria pada tahun 2015. Pada saat itu, beras yang merupakan makanan pokok Nigeria mengalami kenaikan harga yang tajam. 

Sulitnya harga beras menjadikan Indomie sebagai alternatif lain bagi masyarakat karena harga Indomie saat itu lebih murah dibandingkan harga 1 kilogram beras.

Selain itu, DUFIL Prima Food PLC juga memberikan bantuan kepada masyarakat Nigeria dalam bentuk Corporate Social Responsibility (CSR). 

Corporate Social Responsibility atau CSR merupakan suatu kewajiban perusahaan sebagai bentuk tanggung jawab sosial perusahaan bagi masyarakat sekitar. dengan memberikan CSR, image dan citra perusahaan di masyarakat akan terus meningkat

CSR biasanya diambil dari penghasilan perusahaan sebanyak 2-3%. Dana tersebut nantinya dapat dialokasikan untuk sosial, pendidikan, reservasi alam dan lain-lain. 

Salah satu Corporate Social Responsibility Indomie kepada masyarakat Nigeria adalah Indomie Independence Awards (IIDA). Dana CSR ini ditujukan untuk golongan anak-anak Nigeria yang berprestasi. Penghargaan ini diberikan atas 3 kriteria yaitu fisik,  intelektual, dan sosial. CSR ini akan membantu anak-anak Nigeria menggapai mimpi-mimpinya.

Selain Indomie Independence Awards (IIDA), ada bentuk CSR lain yang diberikan Indomie kepada Nigeria seperti Indomie Fanclub (IFA) ada Indomie Campus Ambassador (ICA), 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun