Mohon tunggu...
Abd Hafizh
Abd Hafizh Mohon Tunggu... Wiraswasta - Masih Belajar Menulis

Belajar dan Belajar

Selanjutnya

Tutup

Gaya Hidup Pilihan

Bagimana biar Magermu Lebih Produktif?

1 Desember 2018   10:53 Diperbarui: 2 Desember 2018   15:52 765
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Tarik Tunai Selesai Dengan Sakuku Di ATM i Dokpri

Di usia senja saya sekarang yang kepala lima, HP yang ada di genggaman tangan saya ini seperti teman sejati yang menjadi pelayan setia saja, kapan saja. Ujung-ujungnya ya malah menambah kebiasaan malas-gerak, atau orang muda sebut dengan istilah Mager, menjadi-jadi.

Lewat HP ini, saya biasa terbuai untuk duduk santai membaca berita daring terbaru, termasuk membaca opini warga secara aktive via Kompasiana dengan mudah, seperti sekarang.

Dan terpenting bisa menjalin komunikasi kepada anak-anak saya menjadi lebih akrab lagi, meski kini jauh di mata.

HP ini sebenarnya diberikan 6 bulan lalu oleh anak saya, katanya HP ini istimewa sekali dengan segala kecanggihannya plus keajaibannya. Karena HP ini, bisa berkata,"You Got Message."

Jangan salah ! Suara wanita itu hanya  suara notifikasi atau pemberitahuan yang berasal dari HP saya itu. Itu artinya ada pesan yang memberitahukan telah terjadi transaksi baru lewat Perbankan saya.

Tunggu! Biar saya periksa HP saya dulu ya atas pesan tadi.

Nah, ternyata benar, ada sejumlah uang yang masuk, mengisi dan menambah saldo tabungan.

Notifikasi Dana Masuk Via Sakuku I Screenshot App Akun Sakuku Pribadi
Notifikasi Dana Masuk Via Sakuku I Screenshot App Akun Sakuku Pribadi
Sengaja HP ini diinstal aplikasi Sakuku dan BCA mobile oleh anak saya. Harapannya, dengan kedua aplikasi tadi, saya tidak perlu repot untuk melakukan transaksi pembayaran maupun pembelian terhadap barang dan jasa yang dibutuhkan.

Padahal di usia senja pensiunan, kesibukan saya otomatis memang sudah terbatas. Saya  hanya melakukan usaha kos-kosan belasan kamar, di belakang rumah, bagi para pekerja dan mahasiswa.

Sehingga tentu saja profesi itu memanjakan terus aktivitas Mager saya, hanya mengawasi apakah ada kekurangan fasilitas bangunan kos-kosan yang rusak untuk segera dibereskan oleh tukang bangunan.

Dengan Sakuku dan BCA Mobile, sekarang pendapatan pasif saya tiap bulan, atas usaha kos-kosan tadi menjadi mudah dikontrol. Semua anak kos yang akan membayar kos-an, bisa melalui Sakuku ke nomor telpon saya atau juga rekening BCA saya.

Nah, itulah sebabnya suara wanita yang berkata "You Got Message" terus saja terdengar bersautan manja ketika memasuki awal bulan. Rekapitulasi dari dana yang masuk, tersimpan rapi di inbox transaksi aplikasi Sakuku.


Dan memungkinkan, saya tak perlu repot-repot mengetuk pintu dan menagih mereka door-to-door untuk meminta sewa kos-an perbulannya.

Apalagi fasilitas Spilt Bill di dalam aplikasi Sakuku, bisa membuatnya menjadi tambah mudah untuk membuat pengingat atas tagihan sewaan, kepada mereka yang kebetulan juga memiliki akun Sakuku di HP mereka.

Dengan Sakuku, Dana Keluar Masuk Bisa Terkontrol I App Sakuku
Dengan Sakuku, Dana Keluar Masuk Bisa Terkontrol I App Sakuku
Ya utamanya hanya mengingatkan saja, agar pembayaran bisa tepat waktu.

Duhh, jaman sekarang begitu mudahnya ya, fasilitas Perbankan kini mendukung usaha kita, dengan cukup Mager itu?

Kemandirian dari Sakuku!

Nah, jika memang bosan di rumah, saya juga biasanya melakukan aktivitas di luar rumah. Berolahraga misalnya, atau pergi ke mall, hanya sekedar melihat-lihat suasana Mall dan bisa juga berkunjung ke toko buku untuk baca-baca.

Tentu saja, HP saya selalu terdepan menemani saya, dan berada terus di genggaman dan saku celana atau kantung baju saya. Sehingga dompet yang biasa menggembol dengan uang dan kartu bisa sengaja saya tinggal di rumah.

Dan hanya membawa tas kecil HP ini saja, untuk bisa menyelipkan KTP dan juga uang kecil, buat parkiran.

Nah, hari ini, saya berencana ke Mall terdekat di kawasan BSB E-Walk di Balikpapan. Saya akan menunjukkan begitu setianya HP ini melayani saya, lewat aplikasi Sakuku dan Mobile BCA di dalamnya. Mau ikutan? Ayo !

Saya berencana menarik uang saya via Sakuku di ATM BCA yang berada di Mall. Uangnya saya mau gunakan untuk keperluan jaga-jaga di rumah, sapa tau ada keperluan mendadak seperti perbaikan motor , mobil, atau bangunan rumah beberapa minggu kedepan.

Jika tidak digunakan ya, saya balikin lagi, via mesin CDM BCA. Gampangin saja!

Nah, rencananya saya mau tarik uang saya sebesar Rp 1 Juta tanpa kartu debet. Caranya gampang! Di ATM nanti, lekas saja saya buka aplikasi Sakuku, dan klik icon tarik tunai, lalu klik jumlah yang dimau, segera kita akan mendapatkan kode nomer penarikan dana.

Aplikasi Sakuku
Aplikasi Sakuku
Lalu pergilah ke depan ATM, dan melihat layar, clik transaksi tanpa kartu, disana kita diminta memasukan nomor akun Sakuku kita dan kode penarikan dana tersebut. Dan selesai deh, uang akan mencair sendiri di ATM.

Dokpri
Dokpri
Tarik Tunai Selesai Dengan Sakuku Di ATM i Dokpri
Tarik Tunai Selesai Dengan Sakuku Di ATM i Dokpri
Nah, di Mall, biasanya banyak toko dan restaurant memanjakan fasilitas pembayaran menggunakan kartu debet BCA untuk menerapkan sistem Cashless pada transaksi pembayarannya.


Biasanya ada juga merchant/toko yang juga ada yang bekerjasama dengan Sakuku untuk melakukan pembayaran Cardless dan Cashless   dengan menggunakan  QR Code yang lebih mudah dan praktis lagi. Artinya, kita tak perlu menunjukkan kartu debet kita ke kasir. Kita hanya men-scan kode QR di kasir merchant pada kasir untuk melakukan pembayaran. 

Nah, lebih sederhana dan bermanfaat lagi ya, jika kita tahu merchant atau toko mana yang bekerja sama dengan Sakuku BCA. Biar tidak salah-salah bisa kita cek para merchant khusus itu di sini!

Terus Bagaimana Mager Yang Produktif Itu ?

Ah, bagi saya, menjadi tua seperti sekarang ini, bukan berarti menghentikan langkah produktif kita kan? Di sela-sela melakukan usaha tadi, kita juga dapat melakukan administrasi atas pendapatan kita yang tertata rapi melalui inbox Sakuku atau menu mutasi saldo tabungan di aplikasi BCA Mobile.

Dengan dana yang cukup dari hasil kerja apapun kita tadi, tentu saja segala kebutuhan dan keinginan kita, bisa kita lakukan sendiri di rumah.

Hal terkecil lain misalnya, mengisi pulsa HP sendiri, untuk meyakinkan kondisi pulsa dan kuota kita ada setiap saat untuk berselancar di dunia maya. Dan utamanya bisa menjamin berkomunikasi secara intens dengan anggota kelurga.

Nah, jika boleh mengobrol banyak lagi tentang manfaat kedua aplikasi, baik Sakuku dan BCA mobile tentu saja akan banyak pengalaman yang saya tahu yang bisa saya bagikan di sini.

Berbicara perbedaan antara Sakuku dan BCA mobile misalnya, menurut saya, akan terasa sama manfaatnya sih. Namun, Sakuku juga bisa memberikan kemudahan lebih, kepada kita yang bukan nasabah BCA.

Cara daftarnya, hampir sama, tentu saja dengan menginstal aplikasinya dulu di Google Play untuk platform android, dan mengisi form, termasuk nomer HP yang ingin didaftarkan, dan membuat PIN rahasia pada setiap langkahnya. PIN ini sangat penting sebagai langkah akhir persetujuan setiap transaksi nantinya.

Tampilan Aplikasi Sakuku I Dokpri
Tampilan Aplikasi Sakuku I Dokpri
Anjuran saya, jadilah nasabah BCA, karena dengan menjadi nasabah, Sakuku kita bisa kita upgrade menjadi Sakuku plus yang menjangkau fasilitas lebih banyak seperti Split Bill untuk penagihan terhadap nomor Sakuku lainnya. Terus juga bisa tarik tunai di ATM terdekat tanpa kartu debet, dan juga transfer-transfer ke sesama rekening BCA dan juga nomer Sakuku teman kita.

Bukan itu saja, nanti deposit dana dalam Sakuku plus bisa menampung dana lebih banyak. Jika Sakuku biasa hanya bisa menampung Rp 1 juta, di Sakuku plus bisa menampung hingga Rp 10 juta. Lebih bisa ngapa-ngapain.

Nah, dengan menjadi Nasabah BCA tadi, lebih memudahkan kita lagi untuk menambahkan dana ke Sakuku secara mandiri, meski boleh juga melalui ATM BCA. Tanpa mengharap dari teman keluarga, terlebih orang-tua kita.

Tampilan Aplikasi BCA Mobile Yang Kita Bisa Dapatkan Jika Menjadi Nasbah BCA i Dokpri
Tampilan Aplikasi BCA Mobile Yang Kita Bisa Dapatkan Jika Menjadi Nasbah BCA i Dokpri
Ketika kedua aplikasi tadi telah berada di dalam HP kita, aktivitas Mager kita akan lebih produktif, terutama bagi orang tua seperti saya, apalagi yang muda seperti kalian itu.

Mau contoh? Dan dengan Sakuku dan BCA mobile, kita dengan leluasa dapat mengontrol, dana yang masuk dan keluar. Dan menyiapkan semua kebutuhan dan keinginan yang bisa menjadi prioritas. 

Macam, beli pulsa, bayar kos, bayar listrik, bayar sekolah atau juga traktir teman di restaurant di Mal. Cukup dengan Hpmu, semua bisa dilakukan dalam sekali waktu.

Di kala Mager dengan HP, kita juga bisa mengintip promo apa saja yang sedang ditawarkan dari banyak merchant yang bekerja sama dengan Sakuku di menu info, secara berkala. Dengan harga yang miring, tentu saja ini menjadikan kenikmatan dan peluang tersendiri dalam melayani keinginan kita kan?

Aneka Promo Dari Merchat Sakuku Yang Bisa Kita Intip Di Menu Info I Dokpri
Aneka Promo Dari Merchat Sakuku Yang Bisa Kita Intip Di Menu Info I Dokpri
Mager jadi tambah produktif bagi kita, tatkala kita bisa mengambil peluang manfaat menjadi Reseller produk merchant atau situs-online yang menawarkan promo dan bekerja sama atau tidak dengan Sakuku.

Selama pembayarannya bisa menggunakan Perbankan BCA melalui transfer atau Sakuku. Kita bisa saja menjual produk tadi ke orang lain dengan keuntungan lebih tinggi. Minimal kita bisa jadi agen pulsa di kamar tidur, tanpa keluar rumah kan?

Itu sih, sedikit dari banyak berjuta manfaat dari Sakuku ini dari orang tua yang dimanjakan oleh kedua aplikasi ini.

Nah, mau coba Mager yang produktif sekarang seperti saya? Lekas instal aplikasi Sakuku di HP kamu ya! Dan jika ada waktu, regestrasi saja diri kamu menjadi nasabah BCA di kantor cabangnya terdekat di Kota kamu.

Biar aplikasi BCA Mobile dan Sakuku-nya bisa memanjakan dana yang masuk ke Sakuku kamu, dan mulailah menikmati Mager yang produktif di mana saja dengan HP kamu, bukan isi dompet kamu lagi kan !

Nah Yuk langsung #DibikinSimpel Ya !

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gaya Hidup Selengkapnya
Lihat Gaya Hidup Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun