Preview
FA Cup bergulir kembali, Tottenham diharuskan bertanding melawan Burnley di Tottenham Hotspur Stadium dini hari ini (06/01).
Kedua tim bisa dibilang cukup berimbang. Meski, Burnley berada di zona degradasi, tetapi minimal masih klub dari liga Premier Inggris. Peluang keduanya masih terbuka.
Ditambah lagi, Tottenham harus ditinggalkan kapten, sekaligus top skorer andalan mereka  Heung min Son yang memutuskan bergabung lebih cepat bersama timnas Korea untuk piala asia.
Tak hanya itu, Spurs juga harus kehilangan tiga pemain pilar tengah selama paruh pertama. Matarr Sarr, Bissouma, dan Madison, dikarenakan cedera atau panggilan negara.
Sementara itu, Burnley mempersiapkan skuad terbaiknya. Tidak ada alasan untuk tidak mengusahakan segalanya. Masih ada peluang di sana.
Jalanya pertandingan dalam 90 menit
Kedua tim terkenal bermain terbuka, sangat atraktif. Begitu juga yang terjadi di pertandingan dini hari ini. Mereka langsung saling menyerang dengan tempo sedang.
Peluang terbuka diawali di menit 7', pergerakan singkat diakhiri plesing luar biasa dari pemain Odobert tetapi masih dihalau oleh Vicario. Satu lagi, penyelamatan berharga olehnya.
Dibalas di menit 10', Brennan Johnson melakukan plesing sama seperti yang sudah dilakukan Odobert dan hasilnya juga sama. Masih bisa dihalau oleh Muric.
Setelahnya kedua tim masih bermain terbuka, dengan tempo sedang enak untuk ditonton. Kedua tim juga menghindari bolah keluar dari lapangan, yang mana jarang ditemukan di liga lain.
Namun, tidak ada peluang benar-benar matang di titik ini. Lini tengah kedua tim benar-benar perlu diperbaiki. Hingga turun minum, tak ada yang terjadi.
Dimulai babak kedua, masih berjalan sama tetapi Spurs lebih menunjukkan dominasinya. Mereka tak bisa dipungkiri, punya kualitas lebih.
Meski peluang terbuka baru datang Menit 65', Johnson mendapatkan bola muntahan dalam kotak penalti tanpa penjagaan. Entah mengapa tugas mencetak gol masih gagal ditunaikan.
Dilanjutkan, menit 77' kesalahan dari pemain belakang Burnley gagal melewati Porro. Bek kanan Portugal itu langsung maju menembak dari luar kotak, tembakan penuh amarah.
Namun, bola berhasil masuk dalam gawang. Gol luar bisa, tak bisa dibantah salah satu gol terbaik sepanjang karirnya. Spurs memimpin (1-0).
Tak banyak yang terjadi setelahnya, kedua tim masih menyerang dengan tempo sedang. Akan tetapi, dengan kualitas kedua tim sekarang. Tak banyak peluang yang bisa diciptakan.
Skor bertahan hingga wasit meniup peluit panjang akhir pertandingan. Spurs akan melanjutkan, mimpi Burnley harus ditinggalkan.
Daftar pemain bertanding
Spurs (4-3-3): Vicario; Pedro Porro, Royal, Davies, Udogie; Skipp, Bentancur (c), Lo Celso; Kulusevski, Richarlison, Johnson.
Burnley (4-4-2): Muric; Vitinho, O'Shea, Delcroix, Taylor; Zaroury, Cullen (c), Ramsey, Odobert; Foster, Amdouni.
Review pertandingan
Kedua tim sangat mengkhawatirkan, keduanya bermain luar biasa memberikan banyak hiburan. Bermain sepakbola dengan positif tetapi permasalahan keduanya sangat negatif.
Pertama, Spurs tanpa Heung min Son dan Madison kehilangan banyak peluang untuk membuat keunggulan atas tim lawan.Â
Tentang fakta pencetak gol pertandingan ini, Pedro Porro di luar kotak penalti sedikit banyak menunjukkan keputusasaan tim dengan lini depan. Harus segera diperbaiki.
Kredit untuk pemain bertahan yang meski jarang bermain, selalu memberikan semua yang bisa diberikan untuk tim. Mereka bermain dengan cukup solid.Â
Ditambah lagi, Mike van de Ven sudah kembali dalam skuad. Untuk kedepannya selama beberapa pemain kunci absen, harusnya tidak ada masalah di sini.
Selanjutnya, Burnley harus beli pemain di bursa transfer Januari. Tim ini bermain dengan luar biasa, tak banyak buang bola, menyerang sangat enak untuk ditonton.
Masalahnya, skuad sekarang entah bagaimana tak bisa bertahan dan menyerang. Kompany sebagai manajer tentu tahu masalahnya di mana.
Sebelum transfer ditutup, masalahnya harus bisa diselesaikan. Tim ini sangat disayangkan untuk degradasi. Dengan sikap dalam lapangan, Burnley harus bertahan lebih lama, Salute!Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H