Mohon tunggu...
Hadi Santoso
Hadi Santoso Mohon Tunggu... Penulis - Penulis. Jurnalis.

Pernah sewindu bekerja di 'pabrik koran'. The Headliners Kompasiana 2019, 2020, dan 2021. Nominee 'Best in Specific Interest' Kompasianival 2018. Saya bisa dihubungi di email : omahdarjo@gmail.com.

Selanjutnya

Tutup

Bola Artikel Utama

Depay, Haaland, dan 7 Nama yang Jadi "Media Darling" di Kualifikasi Piala Dunia 2022

9 September 2021   13:37 Diperbarui: 11 September 2021   18:17 386
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Seorang fan cilik nekad masuk ke lapangan demi bertemu penyerang Timnas Belanda, Memphis Depay (AP/Peter Dejong) 

Haaaland selalu mencetak gol di tiga pertandingan. Dia bikin hat-trick kala Norwegia menang 5-1 atas Gibraltar, Rabu (8/9) dini hari. Sebelumnya, Haaland mencetak satu gol kala menang 2-0 atas Latvia (4/9) dan bermain 1-1 dengan Belanda (1/9).

Memang, jalan Norwegia ke Piala Dunia 2022 masih terjal. Mereka masih harus bersaing dengan Belanda, dan Turki. Namun, dengan penampilan beringas Haaland, Norwegia bisa bersaing. Kalaupun tidak jadi juara grup yang mendapat 'tiket' lolos langsung, minimal jadi runner-up sehingga melaju ke putaran berikutnya.

Lembaran baru Antoine Griezmann

September jadi lembaran baru bagi penyerang asal Prancis, Antoine Griezmann. Dia meninggalkan Barcelona di hari terakhir transfer pemain. Griezmann (30 tahun) kembali ke klub lamanya, Atletico Madrid.

Pindah ke Atletico Madrid boleh jadi sebuah keputusan tepat bagi Griezmann. Sebab, sejak dirinya pindah ke Barcelona di musim 2019/20, dia kurang bisa berkembang. Pemain yang mengawali karier seniornya di Real Sociedad ini hanya mampu membuat 22 gol dari 74 penampilan di Liga Spanyol.

Nah, kepindahan itu rupanya membuat Griezmann bak menemukan motivasi baru. Dia melampiaskan motivasinya bersama Prancis di kualifikasi Piala Dunia 2022. Bersama Barcelona dia tidak bisa mencetak gol di tiga laga awal musim 2021/22. 

Di Prancis, dia justru tampil hebat. Dia mencetak dua gol yang membawa Prancis menang 2-0 atas Finlandia di Lyon, Rabu (8/9) dini hari kemarin. Kemenangan itu membuat Les Bleus mantap memimpin klasemen Grup D dan menjadi calon kuat lolos ke Piala Dunia 2022 dari grup ini.

Padahal, sebelumnya, Prancis, sang juara dunia 2018 sempat tampil melempem. Mereka hanya bermain imbang 1-1 melawan Ukraina (4/9) dan ditahan Bosnia 1-1 (1/9). Satu gol ke gawang Bosnia yang menyamakan skor, juga dicetak Griezmann.

Ferran Torres, senjata rahasia Spanyol

Nama Ferran Torres sempat viral. Akhir Agustus lalu, ketika Cristiano Ronaldo batal merapat ke Manchester City, pelatih Pep Guardiola menyebut Torres bisa difungsikan sebagai penyerang nomor 9. Pep seolah ingin berkata, "kami bisa move on dari Ronaldo karena ada Torres".

Ucapan Guardiola terbukti. Penyerang muda asal Spanyol ini mencetak 2 gol dari tiga penampilan di awal Liga Inggris 2021/22. Media Spanyol, Marca, menyebut Torres bisa menjadi 'senjata rahasia' Manchester City.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun