Mohon tunggu...
Hadi Santoso
Hadi Santoso Mohon Tunggu... Penulis - Penulis. Jurnalis.

Pernah sewindu bekerja di 'pabrik koran'. The Headliners Kompasiana 2019, 2020, dan 2021. Nominee 'Best in Specific Interest' Kompasianival 2018. Saya bisa dihubungi di email : omahdarjo@gmail.com.

Selanjutnya

Tutup

Bola Artikel Utama

Inilah Rahasia Penampilan "Beringas" Italia di Euro 2020

17 Juni 2021   08:44 Diperbarui: 17 Juni 2021   10:07 811
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Di tengah, cederanya gelandang berpengalaman, Marco Verratti membuat Mancini kembali memainkan Manuel Locatelli (23 tahun) bersama Jorginho dan gelandang terbaik Liga Serie A Italia 2020/21, Nico Barella.

Di lini depan, trio Lorenzo Insigne, Domenico Berardi, dan Ciro Immobile tetap dipercaya Mancini sebagai pilihan utama.

Dan memang, Mancini tidak sembarangan memilih pemain-pemain yang dipilih jadi pemain inti. Starting XI itu memang yang terbaik bagi Italia saat ini.

Italia bermain rapi. Menyerang. Spinazzola kembali "menari-nari" di sisi kiri. Sebagai pemain AS Roma, dia memang akrab dengan lapangan Olimpico.

Jorginho dan Barella bak mesin penggerak yang menggerakkan mobilitas kinerja Italia. Sementara Insigne, Berardi, dan Immobile tampak berbahaya setiap kali mendapat bola.

Di menit ke-18, Italia menciptakan gol lewat Chiellini meneruskan sepak pojok. Namun, gol itu lantas dianulir wasit Sergei Karasev setelah melihat tayangan ulang. Ada handball pemain Italia sebelum gol tercipta.

Di menit ke-26, kolaborasi pemain Sassuolo membawa Italia unggul. Berardi membongkar pertahanan Swiss. Melewati beberapa pemain, lantas memberi umpan yang disambar Locatelli. Gol. Italia unggul 1-0 di babak pertama.

Di babak kedua, di menit ke-52, Locatelli yang dibesarkan akademi AC Milan, memperbesar keunggulan Italia lewat tendangan dari luar kotak penalti usai menerima sodoran Barella.

Lantas, jelang laga berakhir di menit ke-89, giliran Immobile melepaskan tendangan keras dari luar kotak penalti yang gagal dihalau kiper Swiss. Italia pun menutup laga dengan skor 3-0.

Rahasia penampilan ganas Italia

Kemenangan atas Swiss itu membawa Italia lolos ke babak knock out 16 besar. Italia menjadi tim pertama yang lolos ke babak 16 besar Euro 2020. Keren.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun