Dengan fasilitas BCA Mobile, kita juga bisa langsung mendapatkan fasilitas Mobile dan Internet Banking. Sehingga, bertransaksi akan jadi lebih mudah. Tinggal klik saja. Kita juga bisa menggunakan mobile banking BCA untuk melakukan transaksi setor maupun tarik tunai di ATM BCA. Singkat kata, bertransaksi jadi lebih simpel.Â
Lebih efisien, nasabah tak perlu datang ke kantor cabang
Layanan Buka Rekening di BCA Mobile ini merupakan wujud nyata pemanfaatan transformasi digital oleh PT Bank Central Asia Tbk (BCA). Melalui layanan ini, BCA menawarkan efisiensi dan kenyamanan kepada nasabah yang ingin memiliki dan membuka rekening tetapi karena kesibukannya, tidak sempat datang langsung ke Kantor Cabang BCA di hari kerja.
Dengan aplikasi BCA mobile, pembukaan rekening jadi lebih mudah. Sebab, nasabah hanya perlu mengunduh aplikasi dan memilih fitur Buka Rekening Baru pada halaman utama. Tanpa harus menyambangi kantor cabang BCA, nasabah dapat menyelesaikan transaksinya hanya dalam genggaman, kapanpun dan di manapun. Terpenting, mudah bukan berarti rawan. Sebab, BCA tidak hanya menciptakan solusi perbankan yang praktis, tetapi juga aman.
Bagaimana cara pembukaan rekening di BCA Mobile?
Saya sudah mengunduh aplikasi BCA Mobile dan langsung mencobanya. Untuk buka rekening di BCA mobile, setelah memilih fitur Buka Rekening Baru, kita selaku nasabah dan calon nasabah, akan diarahkan untuk memilih produk rekening BCA. Ada tiga produk tabungan yang bisa dibuka, yaitu Tahapan, Tahapan Gold dan Tahapan Xpresi. Saya merupakan pengguna Tahapan BCA Xpresi.
Kemudian, kita hanya perlu melakukan empat langkah mudah untuk membuka rekening. Setelah mengunduh download BCA mobile, lalu siapkan dokumen dan data diri, kemudian melakukan video call untuk verifikasi data diri. Setelah itu, lakukan setoran awal baik melalui transfer ke rekening maupun setor tunai tanpa kartu di ATM BCA terdekat. Mudah bukan!
Khusus untuk melakukan video call, nasabah dan calon nasabah hanya membutuhkan kuota internet di jaringan yang stabil dan akan terhubung dengan CSO Halo BCA. Proses selanjutnya adalah mengaktifkan mobile dan internet banking BCA. Pembukaan rekening pun selesai. Kita dapat melakukan setoran awal agar rekeningnya dapat digunakan untuk bertransaksi.
Kemudahan lainnya, layanan Buka Rekening melalui BCA mobile ini juga mengedepankan cardless alias tanpa kartu. Sebagai nasabah, kita tidak perlu memiliki kartu fisik untuk bertransaksi.
Sebenarnya, mengapa uang THR harus disimpan?
Sebab, setelah berlebaran, banyak orang yang mendadak kantongnya jadi kering. Kalau bahasa Surabaya, lebar itu artinya habis. Jadi, ketika sedang libur lebaran, sebagian orang memaknainya sebagai momen habis-habisan uang. Sehingga, tidak jarang setelah berLebaran, beberapa orang tidak punya uang sehingga sampai harus berhutang untuk memenuhi kebutuhan mereka. Â
Nah, bila kita masih punya simpanan karena sedari awal duit THRnya dipisahkan di rekening tabungan khusus, tentunya setelah Lebaran, kita tidak perlu terkena 'penyakit kanker' alias kantong kering. Jadi, tunggu apalagi, unduh aplikasi BCA Mobile dan rasakan bikin rekening tabungan dengan cara simpel.
Link profil akun Facebook : https://www.facebook.com/hadi.santoso8
Referensi :