Ronaldo sudah bolak-balik bertemu bek Uruguay, Diego Godin dan Jose Gimenez yang membela Atletico Madrid. Juga Luis Suarez yang berkostum Barcelona. Begitu juga gelandang Joao Moutinho (AS Monaco) yang sering berhadapan dengan sriker Uruguay, Edinson Cavani (PSG) di Ligue 1 Prancis.
Dipimpin wasit Meksiko yang pernah "bawa hoki" untuk Ronaldo
Laga Portugal melawan Uruguay akan dipimpin wasit asal Meksiko, Cesar Arturo Ramos. Sebelumnya, dia memimpin laga Brasil melawan Swiss di fase grup yang menjadi debutnya memimpin pertandingan di Piala Dunia. Dia juga memimpin laga Polandia melawan Kolombia.
Menariknya, wasit berusia 34 tahun ini pernah memimpin pertandingan final Piala Dunia antar Klub 2017 antara Real Madrid melawan klub Brasil, Gremio. Kala itu, Real Madrid jadi juara lewat kemenangan 1-0 berkat gol Cristiano Ronaldo. Nah, Ronaldo pastinya berharap, dirinya bisa kembali 'hoki' di pertandingan yang dipimpin oleh Cesar Arturo Ramos.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H