Â
SideSync: Jembatan Penghubung Note5 dengan PC
Selain fitur kamera, fitur yang tidak kalah hebat adalah SideSync. SideSync memungkinkan untuk menghubungkan Note5 kita dengan PC. Jadi, meskipun Note5 tidak berada dekat dengan kita atau kita sedang disibukkan dengan PC, kita masih bisa menampilkan Note5 pada desktop PC kita. Tidak hanya sekedar menampilkan Note5 pada desktop PC saja, tetapi kita juga bisa melakukan panggilan telepon, berbagi gambar atau file yang ada pada Note5 ke dalam PC ataupun sebaliknya.
Untuk sistem operasi PC, yang bisa terhubung dengan Note5 adalah OS Windows dan OS Mac. Namun, untuk saat ini hanya bisa terhubung dengan OS Windows, sedangkan untuk OS Mac masih dalam perencanaan.
Â
Charging: Cepat dan Mudah
Dengan beragam fitur dan produktivitas yang hebat dan memukau setiap orang yang menggunakannya, belum lengkap kehebatannya tanpa adanya baterai. Sama halnya dengan produk-produk terbaru keluaran Samsung, yaitu Samsung Galaxy S6 dan Samsung Galaxy S6 Edge, Note5 menggunakan internal baterai, yang memungkinkan Note5 terlihat lebih ramping.
Dalam hal kapasitas, Note5 memiliki baterai dengan kapasitas 3000 mAh, kapasitas yang cukup untuk menjalani keseharian kita. Kalaupun baterai Note5 habis, dengan Fast Charging kita hanya membutuhkan waktu 90 menit untuk mengisi penuh baterai Note5, 33 persen lebih cepat dibandingkan pendahulu dan kompetitornya.
Selain cara pengisian yang biasa, Note5 juga dilengkapi dengan Wireless Charging, yang memungkinkan kita untuk mengisi baterai Note5 tanpa menggunakan adapter. Sama halnya dengan pengisian biasa, Wireless Charging Note5 juga dilengkapi dengan Fast Charging. Kelebihan lainnya yaitu Wireless Charging pada Note5 telah disesuaikan dengan Wireless Charging yang ada di luar Samsung.
Â
Setelah desain, multimedia, SideSycn, dan charging, hal lain yang tak kalah penting dari Note5 adalah kapasitas penyimpanan. Sama halnya pada baterai, dalam hal kapasitas penyimpanan Note5 juga mengikuti model Samsung Galaxy S6 dan Samsung Galaxy S6 Edge, yaitu penggunaan Internal Memory, tujuannya untuk mempercepat kinerja Note5. Sampai saat ini, Note5 yang beredar di Indonesia menggunakan Internal Memory dengan kapasitas 32 GB.