Sayangnya saat ini mereka memilih untuk berpisah, dan kali ini Ethan berusaha menciptakan karya film tanpa Joel untuk pecinta film melalui Drive-Away Dolls. Akan seperti apa filmnya? Mari tunggu bersama-sama.
Exhuma
Berikut ini ada film yang heboh diperbincangkan oleh pecinta sinem asal Korea, film Korea yang berjudul "Exhuma" mencuri perhatian segera setelah pengumuman para bintangnya. Diantaranya, artis-artis ternama Korea seperti Choi Min Sik, Kim Go Eun, Yoo Hae Jin, dan Lee Do Hyun akan menjadi bagian dari proyek film ini.
"Exhuma" merupakan film misteri okultisme terbaru yang dijadwalkan akan tayang di bioskop pada bulan Februari 2024. Sinopsisnya mengisahkan tentang misteri okultisme yang mengungkap peristiwa aneh yang melibatkan sejumlah karakter, termasuk seorang ahli feng shui, petugas pemakaman, dan dua dukun muda. Keempat orang ini berusaha menggali dan merelokasi kuburan misterius dengan imbalan uang yang besar.
Sutradara Jang Jae Hyun, yang sebelumnya terkenal melalui karya-karya seperti "The Priests" dan "Svaha: The Sixth Finger," akan memimpin produksi "Exhuma" dengan menggandeng Choi Min Sik, Kim Go Eun, Yoo Hae Jin, dan Lee Do Hyun sebagai pemeran utama. Tentunya, film ini jadi salah satu yang diantisipasi akan menjadi tontonan menarik ketika dirilis pada bulan Februari 2024 mendatang.
Munkar
Kemudian ada Munkar yang disebut diangkat dari urban legend Herlina dengan menceritakan tentang gadis berkepribadian unik bernama Herlina yang sering mengalami perundungan oleh teman-temannya di pondok pesantren.Â
Bukannya bersedih setiap dirundung, Herlina malah tertawa dan suatu hari, ketika para guru dan pengurus pesantren bertemu untuk pertemuan kelas malam, Herlina ingin mencari perhatian dengan mencuri cincin milik istri Kyai. Karena merasa kehilangan, pemilik cincin tersebut memaksa untuk dilakukan penggeledahan di seluruh tas santri, pengurus menemukan cincin tersebut di tas Herlina.
Aksi nekat Herlina tidak sampai di situ, karena dia ingin menghindari hukuman maka dia pun memutuskan untuk kabur. Namun sayangnya ia malah ditabrak mobil dan kemudian meregang nyawa. Singkat cerita, nuansa horor berawal dari cerita sederhana itu dan kemudian sosok Herlina muncul keesokan harinya dan meneror para santri di pondok pesantren.
Imaginary
Urutan terakhir saya merekomendasikan film Imaginary, yang menceritakan kisah Jessica (diperankan oleh DeWanda Wise), seorang wanita yang kembali ke rumah masa kecilnya bersama keluarganya. Saat itu, putri tiri bungsunya, Alice (diperankan oleh Pyper Braun), tanpa sengaja menemukan boneka beruang bernama Chauncey.
Boneka yang ditemukan di bawah tanah ini ternyata adalah teman khayalan yang pernah dimiliki Jessica dan ditinggalkannya, melalui landasan cerita ini Imaginary akan hadir dengan ketegangan yang sederhana berawal dari khayalan atau imajinasi seorang anak bernama Alice.
Itu dia informasi terbaru mengenai daftar rekomendasi film Bioskop Februari 2024, XXI dengan beragam genre horor hingga drama. Manakah yang membuat kamu penasaran dan ingin tahu lebih keseluruhan ceritanya? Apakah udah mencatat judul film yang akan tayang Februari 2024 yang mesti ditonton setidaknya sekali? Buat yang pengen membagikan wishlist boleh banget bagikan di kolom komentar di bawah, terima kasih.***