Skor 10-11 bertahan lebih lama dari seharusnya, Sindhu memberikan perlawanan sulit untuk Gregoria Mariska Tunjung dalam babak baru Denmark Open 2023 hari ini.
Tetapi, raket Gregoria nampak lebih berat setelah menuju menit-menit akhir. PV Sindhu membuktikan dominasi dalam match kali ini, dan Gregoria mulai kelelahan.
Laga ini jadi pembuktian bagi Gregoria Mariska Tunjung apabila mengingat head to head kedua pebulutangkis ini, menang jadi kewajiban untuk Jorji.
Namun sayang, akhirnya PV Sindhu sukses membalikan keadaan dan menumbangkan Gregoria Mariska Tunjung pada 16 besar Denmark Open hari ini, 19 Okober 2023 pukul 17.30 WIB, skor akhir 18-21, 21-15, 21-13.
Ikuti update pertandingan berikutnya antara Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja vs Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (China) serta Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Ben Lane/Sean Vendy (Inggris) yang akan dirangkum oleh penulis , (19/10/2023).
Jangan lewatkan hasil pertandingan lain wakil Indonesia pada Denmark Open 2023 Â yakni Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi vs Rui Hirokami/Yuna Kato (Jepang) dan laga penutup antara Anthony Sinisuka Ginting vs Lu Guang Zu (China).
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H