Mohon tunggu...
Gunawan
Gunawan Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa unpam

Pegiat sastra

Selanjutnya

Tutup

Cerpen Pilihan

Pertanyaa-pertanyaan Konyol

3 Juni 2022   17:56 Diperbarui: 3 Juni 2022   18:06 449
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Cerpen. Sumber ilustrasi: Unsplash

Mengapa manusia itu ada yang jahat dan ada yang baik ? dan mengapa tuhan tidak menciptakan semua manusia itu baik ?. Entah mengapa pertanyaan-pertanyaan itu bisa datang di pikiran seorang anak yang masih duduk di bangku kelas 1 SMP seperti ku. 

Mungkin untuk sebagian orang atau bahkan semua orang pertanyaan-pertanyaan itu terdengar sangat konyol. Dan aku pun sebenarnya tidak memperdulikan pertanyaan-pertanyaan konyol yang datang di kepala ku ini. Hanya saja pertanyaan-pertanyaan itu terus datang dan menggangu pikaran ku.

Hari ini adalah hari sabtu dan aku libur sekolah. Aku ingin menghabiskan waktu libur ku hanya dengan berbaring di tempat tidur sambil membaca komik detektif Conan yang baru saja aku beli minggu lalu bersama ibu. Setelah sarapan aku langsung masuk ke kamar dan membawa segelas air untuk jaga-jaga ketika nanti aku haus ditengah-tengah membaca komik. 

Dan aku pun langsung membaca komik sambil berbaring di tempat tidur. Belum aku membaca separuh halaman, pertanyaan-pertanyaan itu muncul kembali,

kenapa tuhan tidak menciptakan semua manusia itu baik ?, Kenapa harus ada yang jahat ?.

Pertanyaan-pertanyaan itu terdengar sangat sepele, tetapi pertanyaan itu sangat menggangu. Terlintas dipikiran kenapa aku tidak menanyakan hal ini kepada ibu. Ibu ku adalah lulusan sarjana. Ya.... Walaupun ibu ku lulusan akuntansi tetapi siapa tau ibu tahu jawaban dari pertanyaan-pertanyaan konyol ini.

"Buuuu!!!" aku keluar kamar dan berlari sambil teriak memanggil ibu,

"iya apa nak, Jangan terikat-teriak !!." saut ibu,

 ternyata ibu sedang di ruang tamu sambil memainkan laptop nya. "Ada apa ?" Tanya ibu ku. Aku sempat ragu mempertanyakan hal ini kepada ibu. Karena, aku takut dibilang bodoh dan aneh karena mempertanyakan pertanyaan konyol ini.  Tetapi karena aku sangat ingin mengetahui  jawaban dari pertanyaan konyol yang terlintas di kepala ku ini, akhirnya aku bertanya kepada ibu.

"Bu... kenapa tuhan tidak menciptakan semua manusia itu baik ?, Kenapa harus ada orang jahat di Dunia ini ?" Ibu hanya tersenyum ketika mendengar pertanyaan-pertanyaan konyol ku ini.

"kenapa bu aku bodoh ya mempertanyakan hal konyol seperti itu ?"

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Cerpen Selengkapnya
Lihat Cerpen Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun