Barusan ini ada tulisan dari Kompasioner top membandingkan jam tangan Setya Novanto melawan jam tangan Yang Dacai, dimana Indonesia digambarkan sejenis Republik Pisang dimana koruptor ketawa-ketiwi dengan jam mewahnya; sementara di China bisa membawa pemakainya ke penjara. Indah sekali, bukan? Terlepas kenyataan, keluarga pejabat dan warlords China di segala penjuru dunia ini membelanjakan uangnya seperti tidak berseri, merusak pasar properti dimana-mana tapi tak mampu mendapatkan Permanent Resident dari Canada atau Australia karena tak mampu membuktikan kehalalan uangnya.
Dalam spirit membanding-bandingkan jam tangan, jam tangan mewah seperti Richard Mille, Chopard dan Cartier memang digilai oleh orang Indonesia. Apabila Setya Novanto jam tangannya ketahuan gara-gara genit bersalaman dengan Trump - sebagian orang Indonesia gemar benar memamerkannya bukan hanya di pesta sosialita tapi juga ke sejagad muka bumi ini lewat Instagram. Lebih membanggakan lagi, sampai diliput oleh media internasional.
Dailymail, media di UK pernah memuat bagaimana anak orang kaya memboroskan duit orang tuanya yang tidak berseri, melalui liburan mewah, yatch, jebolin kartu kredit, minuman keras dan sebagainya. Khusus di bagian JAM TANGAN, luar biasa, putra Indonesia tercatat sebagai salah satu iconnya.
http://i.dailymail.co.uk/i/pix/2014/08/25/article-2733975-20C9964900000578-187_634x638.jpg
Putra Indonesia yang juga disebut putra (sebenarnya cucu) wanita terkaya di Indonesia juga dimasukkan ke dalam list 10 Rich Kids of Instagram, gegara suka memamerkan kekayaannya di social media.
http://myfirstclasslife.com/lists/10-rich-kids-of-instagram/
Richard Mille juga terpajang di Instagram sang cucu wanita terkaya tersebut, kebetulan diupload hari ini, dengan tag 'RM watch is your name card'...
Tentunya kita tak perlu ceriwis apa yang dipakai seseorang, wong duitnya sendiri kok ya toh? Tapi dalam spirit kaypoh seperti beberapa Kompasioner yang mendakwa Setya Novanto membeli jamnya dari uang korupsi atau uang tidak halal; kita menjadi perlu ceriwis apabila :
Neneknya si pemakai ditengarai mengangkangi tanah sumbangan warga Tionghoa zaman dulu dan memenjarakan Ketua Perkumpulan Sosial Tionghoa yang merupakan pemilik sahnya :