Dengan bergembira maka imun tubuh kita akan meningkat dan tentu saja hal ini sangat membantu dalam upaya memulihkan kondisi kesehatan fisik kita.
Selanjutnya bagian terakhir dari semboyanku yaitu be strong atau bersemangatlah.
Walaupun kita bukan seorang pendekar ataupun seorang kesatria, namun setidaknya kita berusaha menjadi seorang penakluk sejati. Penampilan luar kita boleh terlihat lemah seperti cicak kering, tetapi kita harus berusaha membangkitkan semangat hidup kita laksana seorang penakluk sejati yang mampu menaklukkan dirinya sendiri.
Seseorang disebut sebagai penakluk sejati bukan karena dia mampu mengalahkan puluhan, ratusan, atau bahkan ribuan orang, tetapi seorang penakluk sejati adalah dia yang mampu mengalahkan dirinya sendiri.
Jadi berusahalah untuk mengalahkan ketakutan kita akan kematian karena penyakit yang kita derita, karena sesungguhnya semua orang akan menghadapi kematian, cepat atau lambat. Tiada pesta yang tak berakhir. Jadi untuk apa kita takut akan sesuatu yang sudah pasti akan terjadi pada kita? Lebih baik kita memanfaatkan waktu yang tersisa untuk terus berbuat kebajikan semampu kita, benarkan?
Setelah merenung selama beberapa malam, akhirnya baru kurasakan kehadiran sebuah paket yang lain daripada yang lain, paket istimewa yang tak terduga, tak berwujud, tak cemerlang. Ayo tebak-tebak berhadiah! Paket apakah itu?
Sabar ya .... Akan kuberitahukan setelah pesan-pesan berikut ini, hahaha ....
Paket istimewa tersebut adalah paket kesadaran bahwa hidup ini hanya sementara dan kita punya misi dalam hidup ini yang harus kita selesaikan selagi masih ada waktu yakni berbuat kebajikan hingga akhir hayat kita.
Paket kesadaran ini merupakan paket istimewa yang harus aku syukuri. Â Akan kunantikan paket-paket lainnya sebelum paket kematian tiba tanpa dipesan.
Tetap semangat!!!
**