Di awal abad ke-20, ide mesin besi yang bisa terbang dari satu tempat ke tempat lain, apalagi dengan membawa banyak orang dan barang, dianggap sebuah ide gila. Kegilaan inilah yang akhirnya direalisasikan oleh Wright bersaudara.
Ada banyak sekali fakta lain yang dapat diuntai menjadi kisah-kisah motivasi. Kehidupan manusia sejak zaman purba kala tidak pernah kekurangan kisah motivasi sesuai zamannya.
Yang penting diingat, selain kita bersemangat karena berbagai kisah motivasi yang tepat, kita harus menindaklanjutinya dengan mengambil tindakan(-tindakan) nyata. Takkan ada hasil nyata kalau kita hanya sekedar termotivasi namun tidak bertindak.
Selamat datang kisah-kisah motivasi! Selamat tinggal letoy! Selamat bertindak! Selamat memanen hasil yang (lebih) baik!
**
Jakarta, 30 November 2021
Penulis: Toni Yoyo untuk Grup Penulis Mettasik
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H