Mohon tunggu...
Greg Satria
Greg Satria Mohon Tunggu... Wiraswasta - FOOTBALL ENTHUSIAST

Learn Anything, Expect Nothing

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Pochettino Out! Entah Apa yang Merasukimu, Chelsea?

22 Mei 2024   14:51 Diperbarui: 22 Mei 2024   17:40 182
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Mauricio Pochettino pada laga kontra Wolverhampton Wanderers, 4 Februari 2024. sumber :(AFP/BEN STANSALL) via kompas.com

Berkaca dari musim yang ditutup dengan peringkat ke-6 ini, saya melihat paling tidak hanya dua tambahan pemain untuk meneruskan formasi 4-2-3-1 inverted-fullback tersebut. Satu pemain sebagai pengganti Thiago Silva yang pasti hengkang ke Fluminense, dan satu striker utama sebagai pesaing Nicolas Jackson.

Kembali bermainnya Reece James, serta potensi sembuhnya Ben Chilwell, Levi Colwill, Robert Sanchez, Carney Chukwuemeka dan Romeo Lavia akan menjadi booster di musim depan. Setidaknya itulah yang dipikirkan jika Mauricio Pochettino tetap bertahan. 

Namun ternyata akhirnya tidak seperti itu. Todd Boehly dkk punya rencana lain yang tidak populis.

Kemungkinan Penyebab Pisah Jalan

Kedua belah pihak sudah menyampaikan statement-nya kepada publik Rabu (22/5/2024) WIB. Manajemen Chelsea yang diwakili direktur olahraga Paul Winstanley dan Laurence Stewart, serta co-owner Behdad Eghbali dikabarkan sudah dua hari melakukan perbincangan intensif dengan Pochettiono sebelum kesepakatan pisah jalan.

"Atas nama semua orang di Chelsea, kami ingin mengucapkan terima kasih kepada Mauricio atas jasanya musim ini. Dia akan disambut kembali ke Stamford Bridge kapan saja dan kami mendoakan yang terbaik untuk karier kepelatihannya di masa depan." kata Laurence Stewart dan Paul Winstanley via kompas.com.

Sementara Mauricio Pochettino juga sudah diwawancarai oleh Sky Sports, mendoakan yang terbaik untuk Chelsea ke depannya.

"Terima kasih kepada grup kepemilikan Chelsea dan para Direktur Olahraga atas kesempatan untuk menjadi bagian dari sejarah klub sepak bola ini. Klub sekarang berada di posisi yang tepat untuk terus melangkah maju di Premier League dan Eropa di tahun-tahun mendatang." ujarnya dilansir via kompas.com.

Meski masih sulit diterima, kini berhembus kabar burung bahwa kedua belah pihak tidak akan kesusahan menemukan tambatan barunya. Pochettino dirumorkan akan menjadi suksesor Erik ten Hag di Manchester United, sementara Chelsea sedang berburu pelatih muda seperti Vincent Company, Roberto De Zerbi serta Ruben Amorim.

Satu berita di tubuh Chelsea yang bisa menjadi kemungkinan alasan Pochettino pergi adalah transfer Willian Estevao. Wonderkid Brasil berusia 17 tahun yang juga rekan seklub Endrick di Palmeiras, dikabarkan hampir deal dengan Chelsea dalam waktu dekat ini.

Ini bertolak belakang dengan pernyataan Pochettino sebelumnya, yang mengatakan tidak membutuhkan pemain lagi di posisi yang sudah penuh. Estevao merupakan winger kanan, dimana Chelsea juga mempunyai Cole Palmer, Madueke, Sterling, Mudryk, Chukwuemeka dan Raheem Sterling di posisi tersebut. 

Jadi saya bisa berasumsi, bahwa transfer terebut tidak melibatkan Pochettino!

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun