Mohon tunggu...
Greg Satria
Greg Satria Mohon Tunggu... Wiraswasta - FOOTBALL ENTHUSIAST. Tulisan lain bisa dibaca di https://www.kliksaja.id/author/33343/Greg-Satria

Learn Anything, Expect Nothing

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Timnas Kvaratskhelia, Mudryk dan Lewandowski Lengkapi Peserta EURO 2024!

27 Maret 2024   11:42 Diperbarui: 27 Maret 2024   12:59 259
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Penampilan apik lini belakang, terutama kiper Szczesny mengantarkan Polandia nirbobol dan bertarung hingga babak adu penalti. Malang bagi Wales, dari seluruh penembak hanya Daniel James seorang gagal memasukkan bola ke gawang. Eks Manchester United harus menjadi pesakitan untuk adu penalti yang berkesudahan 5-4 bagi Polandia.

Robert Lewandowski akan menjalani EURO terakhirnya Juni besok. Lewy dan tim harus segera berbenah kalau tidak hanya mau numpang lewat di fase grup, jika mempertahankan permainan tidak meyakinkan seperti ini. 

Mudryk yang Selalu Tampil Mengkilap di Timnas Ukraina

Sering diolok dan dibully kala berseragam Chelsea, tidak membuat Mykhailo Mudryk ciut nyali saat berseragam nomor 10 Ukraina. Ia jadi protagonis dengan mengantar negara yang terserang konflik perang tersebut lolos lagi ke EURO untuk bergabung dengan lawan lainnya di Grup E. 

Belum bisa memainkan laga di negaranya, Ukraina memanfaatkan Stadion Miejski Wroclaw, Polandia sebagai kandang sementara kala menjamu Islandia. Pola nomaden ini cukup berdampak positif bagi skuad asuhan Serhiy Rebrov karena semakin mengasah mental bertanding mereka.

Skuad Ukraina banyak diisi oleh beberapa nama potensial yang siap menjadi pemain top dunia. Kiper Real Madrid Andriy Lunin berada di bawah mistar, dengan dukungan bek Shakthar Donetsk Konoplya dan Matvienko, serta duo Premier League Zabarnyi serta Mykolenko.

Gelandang Genoa Ruslan Malinovsky menjadi pengatur serangan dibantu oleh Sudakov (Shakthar) sebagai box to box midfielder. Trio di lini depan berisikan Tsygankov (Girona FC), Yaremchuk (Valencia) dan superstar mereka Mudryk. Perlu dicatat juga, di bench mereka masih memiliki monster Girona FC, Artem Dovbyk plus fullback Arsenal Zinchenko.

Sementara sang lawan, Islandia, yang terkenal dengan ritual tepuk tangan ala-Viking, gagal kembali mempertontonkan atraksi tersebut pada EURO 2024 Jerman nanti. Tim besutan Age Hareide praktis hanya mengandalkan bintang Genoa Albert Gudmundsson untuk bertarung dengan kompatriotnya Malinovsky di tengah lapangan.

Gudmundsson sempat membuat asa Islandia membuncah lewat golnya di menit 30'. Gol ini tercipta memanfaatkan assist dari Haraldsson.

Sempat ada gol dari Yaremchuk di akhir babak pertama bagi Ukraina, namun pada prosesnya harus dibatalkan VAR karena terperangkap offside.

Di babak kedua, Serhiy Rebrov mengistruksikan pemainnya untuk ambil inisiatif menyerang, dan akhirnya bisa menyamakan kedudukan di menit 54'. Umpan dari Sudakov berhasil diselesaikan oleh winger Girona, Viktor Tsygankov.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun