Prediksi Salernitana vs Lazio : 45:55
Preview Atalanta vs Napoli
Perebutan tempat ke-4 sebagai batas akhir slot Liga Champions akan ditentukan di laga ini. Napoli yang sekarang mendudukinya, hanya unggul 1 poin dari Atalanta yang tepat di bawahnya. Meski terlihat masih cukup bagus bagi juara bertahan yang juga masih berjuang di Liga Champions, Aurelio Di Laurentiis berkata sebaliknya. Ia menginginkan lebih, maka dari itu sebelum jeda internasional ia mengganti Rudi Garcia dengan Walter Mazzarri tepat sehari setelah kekalahan melawan Empoli 0-1, di Stadion Diego Maradona.
Periode kedua Mazzarri melatih Napoli dipastikan tidak akan mendapat start mudah. Atalanta punya catatan menjadi tim yang paling sedikit kebobolan di kandang musim ini. Gian Piero Gaspirini yang sudah tujuh tahun melatih La Dea tentu ingin memberikan ucapan selamat datang yang "berkesan" bagi Mazzarri. (BACA : Napoli Pecat Pelatih Rudi Garcia. Mazzarri Jadi Interim Untuk Tunggu Hiatus Antonio Conte)
Formasi andalan dari Mazzarri sebenarnya sama dengan Gasperini, yakni 3-4-3 variasi 3-5-2. Ia sempat melakukan rekondisi ke 4-3-3 kala terakhir menukangi Cagliari tengah musim lalu. Namun patut ditunggu apakah ia mau langsung menerapkannya di laga tricky ini. Sebenarnya Napoli punya rekor yang baik saaat bersua Atalanta, dengan tiga kemenangan dan sekali kalah dalam empat laga terakhir di liga. Hanya Mazzarri masih mempunyai handicap kala melawan Gasperini, yakni kalah 6 kali, 3 seri dan 5 kekalahan.
Napoli akan dihadapkan pada partai sulit setelah ini melawan Real Madrid, Inter Milan dan Juventus dalam tempo dua minggu. Tentu kekalahan akan menyulitkan upaya mereka bangkit di bawah staf pelatih baru. Mazzarri akan kehilangan Mario Rui yang masih cedera. Kabar paling melegakan adalah kembalinya Victor Osimhen di latihan tim minggu ini. Alex Meret dan Piotr Zielinski masih menunggu kabar akhir dari tim medis, meski berpotensi besar tetap turun di laga ini.
Sementara Gian Piero Gasperini pasti belum bisa memainkan striker El Bilal Toure yang cedera, dan Marten De Roon yang terkena akumulasi kartu. Lampu kuning bagi bek muda Italia Scalvini dan Charles De Katelaere untuk menunggu keputusan medis terkait ikutnya mereka di laga ini.Â
Dua striker Italia akan beradu tajam di lini serang. Meskipun keduanya tidak menunjukkan performa bagus di laga Internasional, Raspadori dan Scamacca tentu ingin mencetak gol di laga ini. Raspadori akan lebih merasa tertantang, mengingat kembalinya Osimhen di bench akan mengintai posisinya sebagai starter reguler. Kebijakan dua striker dari Mazzarri lah yang memungkinkan keduanya diduetkan, meski akan mengorbankan Kvaratskhelia menjadi gelandang kiri.
Laga akan berjalan imbang dengan tempo tinggi, dengan tuan rumah akan lebih berinisiatif menyerang. Skill individu Kvaratskhelia dan Politano di kubu Napoli, dan Ademola Lookman di kubu Atalanta akan jadi pembedai di antara ketatnya laga.
Perkiraan Formasi:
Atalanta (Rank 5) 3-4-2-1 : Musso; Toloi, Djimsiti, Kolasinac; Hateboer, Ederson, Koopmeiners, Zappacosta; Pasalic, Lookman; Scamacca
Pelatih : Gian Piero Gasperini