Bagi para pemuda, hal ini tentu perlu diperhatikan, terutama karena mereka belum mempunyai riwayat kerja yang bisa digunakan untuk membantu mencari pekerjaan. Sebagai alternatifnya, pengalaman non-akademik, seperti organisasi dan magang, dapat membantu dalam bersaing di dunia kerja. Selain itu, seperti yang sudah disebutkan di atas, soft skill dari masing-masing individu perlu ditingkatkan agar mampu unggul dalam kompetisi di dunia kerja.
Untuk pemerintah, perlu ada bantuan bagi mereka yang ingin meningkatkan kemampuan, namun tidak memiliki fasilitas demi menghindari melebarnya ketimpangan. Program-program seperti Kartu Prakerja harus dioptimalkan lagi, agar benar-benar membantu dan tepat sasaran. Pemerintah juga dapat memberi insentif bagi para pelaku usaha agar memberikan pelatihan optimal bagi para pekerjanya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H