4. Konservasi lingkungan
Melalui hilirisasi rumput laut, Indonesia dapat mengembangkan praktik pengelolaan yang berkelanjutan dan ramah lingkungan dalam budidaya, pengolahan, dan pemasaran produk rumput laut.Â
Praktik pengelolaan yang berkelanjutan ini dapat mendukung pelestarian ekosistem laut dan keberlanjutan sumber daya alam.
5. Penelitian dan inovasi
Hilirisasi rumput laut juga dapat mendorong penelitian dan inovasi di bidang bioteknologi, pengolahan pangan, farmasi, dan kosmetik untuk mengoptimalkan manfaat dan nilai komersial dari rumput laut.
6. Penyerapan tenaga kerja
Hilirisasi rumput laut dapat menyerap tenaga kerja di berbagai industri pengolahan rumput laut, baik pemanfaatan rumput laut dalam industri pangan, kosmetik, farmasi, maupun keperluan lainnya.
Merujuk laman mongabay.co.id, manfaat hilirisasi yang berjalan baik, adalah terciptanya lapangan kerja dengan daya serap minimal sebanyak 100-150 orang dengan produksi rumput laut basah mencapai 10-15 ribu ton per tahun.
Melihat potensi besar ini, maka hilirisasi rumput laut diharapkan menjadi kekuatan ekonomi RI di masa mendatang.Â
Tentunya tak hanya memenuihi kebutuhan dalam negeri, tetapi menjadi produk unggulan yang mampu bersaing di pasar global.
Referensi:
1.https://antaranews.com/berita/4383438/jokowi-sebut-hilirisasi-rumput-laut-kekuatan-ekonomi-ri-di-masa-depan
2.https://mongabay.co.id/2024/03/08/kisah-rumput-laut-dan-hilirisasi.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H