Mohon tunggu...
Gregorius Nafanu
Gregorius Nafanu Mohon Tunggu... Petani - Pegiat ComDev, Petani, Peternak Level Kampung

Dari petani, kembali menjadi petani. Hampir separuh hidupnya, dihabiskan dalam kegiatan Community Development: bertani dan beternak, plus kegiatan peningkatan kapasitas hidup komunitas lainnya. Hidup bersama komunitas akar rumput itu sangat menyenangkan bagiku.

Selanjutnya

Tutup

Nature Pilihan

8 Peran Pohon dalam Menjaga Bumi Kita, Jangan Disepelekan

8 Mei 2024   17:02 Diperbarui: 8 Mei 2024   20:21 276
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi pohon (dok foto: Unplash/Niko Photos via sains.kompas.com)

Sewaktu kecil, gambaran mengenai pohon adalah tumbuhan tinggi dan besar besar sekali. 

Bahkan saking tinggi dan besarnya, anak-anak biasa bilang, tinggi seperti pohon atau besar seperti pohon.

Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) mendefinisikan kata pohon  sebagai tumbuhan yang berbatang keras dan besar.Pohon juga diartikan sebagai pokok kayu. 

Contoh penggunaan kata pohon untuk tumbunan tertentu seperti pohon asam, pohon mangga, pohon jeruk, pohon jati, pohon kelapa dan tanaman lainnya.

Menyetir artikel yang pernah ditayangkan kompas.com pada 3 Oktober 2022,  beberapa lembaga di dunia membedakan pohon dengan tumbuhan lain dari ketinggiannya.

Food and Agriculture Organization (FAO) memberi batasan bahwa pohon itu memiliki tinggi hingga 5 meter  (jika mengalami pertumbuhan yang baik).

Batasan ketinggian 5 meter tersebut untuk negara berkembang. Sedangkan pada negara maju, batasan ketinggian tanaman yang bernama pohon itu mencapai 7 meter.

Sementara  Inventarisasi Hutan Nasional (IFN) mendefinisikan pohon sebagai tanaman berkayu.

 Tumbuhan ini  memiliki batang telanjang di pangkalnya dan dapat tumbuh hingga ketinggian lebih dari atau sama dengan 5 meter saat mencapai usia dewasa.

Hutan belantara  dengan aneka pohon dan satwa berperan penting dalam menjaga kelestarian bumi (dok foto: idntimes.com)
Hutan belantara  dengan aneka pohon dan satwa berperan penting dalam menjaga kelestarian bumi (dok foto: idntimes.com)

Lantas seberapa manfaat kehadiran pohon di planet bumi selain hasilnya dimanfaatkan oleh manusia dan hewan seperti buah, daun daun kayunya?

Pohon memiliki peran yang sangat penting dalam menjaga bumi kita. Berikut ini 8 manfaat pohon dalam hal menjaga lingkungan dan planet bumi.

1. Penyerapan Karbon Dioksida (CO2)

Pohon membantu menyerap CO2 dari udara melalui proses fotosintesis. CO2 merupakan gas rumah kaca yang menyebabkan pemanasan global.

Dengan demikian, kehadiran pohon di bumi ini adalah membantu mengurangi tingkat gas rumah kaca di atmosfer.  Bermanfaat dalam 'memerangi' efek pemanasan global.

2. Produksi Oksigen

Melalui fotosintesis, pohon menghasilkan oksigen yang kita butuhkan untuk bernapas. 

Oksigen sangat penting bagi kehidupan semua makhluk hidup di Bumi.

Dikutip dari forestdigest.com, pohon menghasilkan oksigen melalui proses fotosintesis yang menyuplai energi melalui cahaya matahari, CO2, dan air yang diserap dalam tanah melalui akar. 

CO2 + H2O + matahari akan menghasilkan glukosa (C6H12O6) dan oksigen (O2). 

Glukosa adalah zat gula yang menjadi sumber pangan bagi mahluk hidup seperti manusia.

Dalam kondisi ideal, jumlah oksigen yang dilepas sama dengan jumlah karbon dioksida yang diserap.  

Akan tetapi proses kimia selalu menjadi proses yang kompleks karena ada banyak faktor yang mempengaruhinya. 

Bahkan oksigen yang dilepas satu pohon bercampur dengan zat lain ketika dihirup manusia. Kandungan oksigen hanya 23% dalam udara yang kita hirup.

Ilustrasi pohon menghasilkan Oksigen yang dihirup oleh manusia (dok foto: id.pngtree.com)
Ilustrasi pohon menghasilkan Oksigen yang dihirup oleh manusia (dok foto: id.pngtree.com)

3. Pencegahan Erosi Tanah

Akar pohon membantu menjaga stabilitas tanah dan mencegah erosi. Akar pohon menyimpan dan memperkuat tanah, serta mengurangi risiko longsor dan banjir.

Akar pohon juga mampu menyimpan air di dalam tanah. Dengan demikian, banyak pohon besar di sekitar akan mampu menjaga kelestarian air.

4. Habitat bagi Satwa Liar

Pohon memberikan tempat tinggal dan sumber makanan bagi berbagai jenis satwa liar. 

Satwa sepeti burung, serangga, mamalia, dan reptil menjjadikan pohon sebagai tempat tinggal dan berkembang biak.

Kehadiran pohon menjaga keanekaragaman tumbuhan kecil dan satwa liar. Keanekaragaman hayati ini merupakan bagian penting dari ekosistem Bumi.

5. Penyediaan Kayu dan Bahan Baku

Pohon juga memberikan kayu sebagai bahan baku untuk konstruksi, mebel, kertas, dan berbagai produk lainnya. 

Namun, penting untuk melakukan pengelolaan hutan secara lestari agar keberlanjutan hutan tetap terjaga.

6. Mengurangi Pencemaran Udara

Pohon dapat menyerap polusi udara dan partikel-partikel berbahaya, sehingga membantu membersihkan udara yang kita hirup.

Di kota-kota besar, peran pohon tidak bisa disepelekan. Bahkan sengaja ditanam di pinggir-pinggir jalan, atau ditanam dalam taman-taman kota untuk menyaring udara kotor.

7. Menjaga Suhu Lingkungan

Pohon memberikan naungan yang dapat menurunkan suhu udara di sekitarnya, sehingga membantu mendinginkan lingkungan. 

Ketika panas terik, kita bisa numpang ngadem di bawah pohon rindang. Naungannya, dapat melindungi kita dari terik matahari selain mendinginkan lingkungan karena memproduksi udara bersih.

8. Keseimbangan Ekosistem

Pohon berperan dalam menjaga keseimbangan ekosistem dan keanekaragaman hayati. 

Pohon-pohon ini menjaga interaksi antara berbagai organisme dan memastikan kelangsungan kehidupan di Bumi. 

Pohon menjadi rumah dan temapt berkembang biak burung (dok foto: idntimes.com)
Pohon menjadi rumah dan temapt berkembang biak burung (dok foto: idntimes.com)

Dengan semua manfaat ini, pohon merupakan aset berharga bagi bumi kita. 

Oleh karena itu, perlindungan hutan dan penanaman pohon secara berkelanjutan sangat penting untuk menjaga keseimbangan ekologis dan keberlanjutan lingkungan hidup kita. 

Mari bersama-sama menjaga dan merawat alam. Menanam dan menjaga pohon. 

Melindungi satwa yang ada di sekitar. Tidak menebang pohon sembarangan atau membunuh satwa tanpa sebab.***

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Nature Selengkapnya
Lihat Nature Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun