Mohon tunggu...
Gregorius Nafanu
Gregorius Nafanu Mohon Tunggu... Petani - Pegiat ComDev, Petani, Peternak Level Kampung

Dari petani, kembali menjadi petani. Hampir separuh hidupnya, dihabiskan dalam kegiatan Community Development: bertani dan beternak, plus kegiatan peningkatan kapasitas hidup komunitas lainnya. Hidup bersama komunitas akar rumput itu sangat menyenangkan bagiku.

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Proses Kerja Wolbachia pada Nyamuk, Inovasi Baru yang Tuai Pro Kontra Warga +62

23 November 2023   09:43 Diperbarui: 23 November 2023   17:33 374
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi nyamuk Aedes aegypti,  penyebar DBD (dok foto: Shuttterstock via kompas.com) 

Di Indonesia, WMP berkolaborasi dengan UGM khususnya Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan. Sifat pilot project ini adalah sebagai riset, sejauh mana nyamuk  Wolbachia efektif menekan demam berdarah dengue (DBD), khususnya di daerah endemis yang menjadi pusat penelitian. 

Rangkaian riset pilot project Wolbachia disokong oleh donatur nirlaba. Dananya dialirkan melalui keluarga filantropis Jena Tahija bernama Yayasan Tahija. 

Kelompok yang Kontra Program Wolbachia Mosquito

Sejatinya, pilot project penyebaran nyamuk Wolbachia juga dilakukan di Bali. Namun karena ada penolakan dari sebagian masyarakat, maka pilot project di Bali ditunda untuk waktu yang tidak tertentu. 

Penolakan terhadap uji coba penyebaran nyamuk wolbachia juga datang dari mentan Menteri Kesehatan RI, Dr. dr. Siti Fadilah Supari, Sp.JP (K). 

Alasan penolakan Siti Fadilah diantaranya karena dianggap dapat menyebabkan risiko kesehatan bagi masyarakat karena menimbulkan penyakit baru yang membahayakan kesehatan masyarakat Indonesia.

Ia meminta pemerintah untuk tidak menjadikan masyarakat Indonesia sebagai kelinci percobaan.  Lebih lanjut Siti Fadilah mempertanyakan, apakah penyebaran nyamuk wolbachia telah mengantongi izin keamanan dan pertahanan. 

Selain Siti Fadilah, pernyataan keprihatinan juga datang dari kelompok yang menamakan dirinya "Gerakan Sehat untuk Rakyat Indonesia".  Mereka megingatkan agar Pemerintah karena belum ada studi menyeluruh terkait dengan dampaknya bagi kesehatan.

Gerakan Sehat untuk Rakyat Indonesia adalah suatu gerakan yang diinisiasi oleh beberapa organisasi. Diantaranya  oleh SFS Foundation, Asosiasi Serikat Pekerja Indonesia (ASPEK Indonesia), Gladiator Bangsa, dan Puskor Hindunesia.

Mantan Menkes RI Siti Fadilah Supari, seringkali menentang uji coba program kesehatan di Indonesia, termasuk Wolbachia (dok foto: kbr.id)
Mantan Menkes RI Siti Fadilah Supari, seringkali menentang uji coba program kesehatan di Indonesia, termasuk Wolbachia (dok foto: kbr.id)

Proses Kerja Wolbachia pada Nyamuk

Nyamuk Wolbachia adalah nyamuk yang memiliki bakteri bernama Wolbachia dalam tubuhnya. Wolbachia adalah bakteri yang tersebar di alam dan dapat hidup secara simbiosis dengan inangnya, dalam hal ini nyamuk.

Berikut ini Proses kerja Wolbachia pada nyamuk, disarikan dari berbagai literatur.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun