Beras hitam mengandung protein yang tinggi. Protein merupakan salah satu nutrisi yang berperan penting dalam menjaga kesehatan tubuh kita. Kekurangan protein dapat menyebabkan berbagai persoalan di dalam tubuh. Di antaranya gangguan tumbuh kembang pada anak, kehilangan massa otot dan lebih sering mengalami infeksi.
Meskipun kandungan karbohidratnya lebih rendah, ternyata beras hitam mebih banyak mengandung protein dibandingkan dengan beras lainnya. Informasi dalam hellosehat.com, satu porsi beras hitam takaran 100 gram mampu menyediakan 17 persen asupan protein harian seseorang.Â
4. Kaya vitamin dan mineral
Beras hitam juga mengandung vitamin dan mineral. Hellosehat.com merilis, beras hitam kaya akan vitamin B1, B2, B3, B6 dan vitamin E. Juga mengandung mineral seperti zinc, magnesium dan fosfor.Â
Vitamin B kompleks ini ternyata dapat membantu tubuh untuk mengolah dan melepaskan energi secara efektif saat melakukan aktifitas. Sementara kandungan mineralnya mampu mengatasi sindrom letih, lesu dan lelah.
5. Kaya akan serat
Beras hitam kaya akan serat yang berfungsi untuk melancarkan pencernaan di dalam tubuh. Serat beras hitam dapat membantu meningkatkan aktifitas gerak usus disamping meringankan sembelit. Juga dapat membantu menyerap zat beracun pada tubuh.
Mari Mencoba Mengkonsumsi Nasi Hitam
Barangkali banyak diantara kita yang tidak terbiasa mengkonsumsi nasi merah dan nasi hitam. Sebab sudah terbiasa makan nasi putih.Â
Namun tak ada salahnya apabila kita mencoba mengurangi nasi putih, beralih ke nasi hitam. Pengalaman saya, rasanya enak dan pulen.Â
Selain dinikmati dalam bentuk nasi, beras hitam juga dapat dibuat bubur. Jika sembelit, sakit perut cobalah mengkonsumsi bubur hangat. Lega rasanya. Selamat menikmati.