Memang agak susah untuk menyatukan waktu seluruh anggota keluarga untuk melakukan sesuatu secra bersama-sama. Namun, kalau dilihat-lihat sebenarnya bisa direncanakan. Paling tidak, satu kali per minggu. Jalan sehat keluarga yang paling pas, adalah pada hari libur misalnya minggu.
Jalan kaki dapat dilakukan seorang diri, berdua, bertiga, atau dalam kelompok kecil. Tidak butuh biaya yang besar, dibandingkan dengan kegiatan lain. Paling kita cukup menggunakan sepatu olahraga yang nyaman di kaki, dan membawa sebotol air minum dari rumah. Tak keluar biaya.
Tempat Favorit untuk Jalan Kaki
Jalan kaki, tak perlu mencari tempat yang jauh. Bisa di halaman sendiri, di sekitar depan rumah, atau jalan mengitari areal jalan pemukiman. Intinya, membuat kita nyaman untuk berjalan. Tak terganggung oleh lalu lalangnya kendaraan, dsb.
Setiap orang, memiliki tempat favorit sendiri-sendiri untuk berjalan kaki atau lari-lari kecil. Di Kota Kupang, ada beberapa tempat favorit yang sering dikunjungi orang untuk melakukan aktivitas jalan dan lari.
Yang pertama adalah Tepi Pantai
Tepi pantai sepanjang Pasir Panjang, menjadi tempat favorit warga Kota Kupang untuk berjalan dan berlari dan melakukan serangkaian aktivitas lain. Tidaklah mengherankan, jika pantai selalu ramai di pagi atau sore hari.
Kedua, Taman dan GOR
Selain tepi pantai, taman Nostalgia di depan terminal bus Kota Kupang dan areal di sekitar gedung olahraga Oepoi Kupang, menjadi tempat favorit warga untuk melakukan aktifitas olahraga. Jalan kaki dan lari. GOR Oepoi, merupakan gedung olahraga yang biasa digunakan oleh para atlet untuk berlatih, juga dapat diakses oleh warga setempat.
Ketiga, Pinggir jalan Bertrotoar