Our Special Grace:
Anak adalah amanat Tuhan yang harus dijaga dan diperlakukan dengan sebaik-baiknya. Anak adalah generasi  penerus keluarga, bangsa dan peradaban. Anak adalah pemilik dan penentu masa depan bangsa.Â
Anakku adalah Special Grace. Demikian tema kegiatan parenting education September Ceria yang digagas oleh para guru TK Canossa Kota Kupang, NTT.
Kegiatan ini bertempat di Aula SDK Canossa Maulafa Kupang, pada hari Sabtu (17 September 2022). Diikuti oleh 30 orangtua siswa TKK Canossa.
Rencananya hanya satu jam, bertambah hingga 3 jam. Bukan karena jam karet, tetapi karena antusiasme orangtua untuk bertanya, sekaligus berbagi pengalaman terkait dengan problematika dan strategi mengasuh anak di dalam keluarga.
Acara yang diawali tepat pukul 09.00 Wita ini menghadirkan narasumber tunggal, Mariana Ikun RD Pareira, S.Psi, M.Psi. T. Psikolog. Beliau adalah seorang psikolog sekaligus dosen Program Studi Pendidikan Luar Sekolah, Undana Kupang.
Parenting bagi orangtua siswa TKK Canossa ini dimoderatori langsung oleh Sr. Anselina Meak Mones, FdCC,. SP.d selaku kepala sekolah TKK Canossa Kota Kupang. Aktif juga Sr Mery FdCC sebagai wali kelas A, serta Ibu Dina S.Pd (wali kelas B1) dan Ibu Sisil, S.Pd (wali kelas B2).
Manfaat Pola Asuh Yang Benar dari Orangtua
Para pembaca, pasti lebih paham mengenai parenting. Bahkan, banyak pendidik yang berlatar belakang psikolog, dan telah lama bergumul dalam pendampingan dan bimbingan anak-anak dalam kehidupan sehari-hari.
Namun izinkan saya, sedikit menyampaikan sesuatu tentang parenting. Paling tidak, dari yang saya baca atau dengar dari berbagai sumber. Dan mengalami sendiri selaku orangtua dari beberapa anak.
Banyak sekali sumber informasi yang dapat kita akses, terkait dengan parenting. Ada yang mengindonesiakan parenting dengan kata pengasuhan. Dalam hal ini terkait dengan pengasihan orangtua terhadap anak.
Pengasuhan dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) diartikan sebagai proses, cara, perbuatan mengasuh. Lalu Kemendikbud mendefinisikan pola asuh sebagai "proses interaksi antara orangtua dan anak dalam mendukung perkembangan fisik, emosi, sosial, intelektual dan spiritual sejak anak dalam kandungan sampai dewasa".
Manfaat parenting sudah cukup banyak diulas, termasuk oleh para kompasianer. Karenanya, beberapa poin yang bersumber dari Pusat Penyuluhan Sosial Kemensos RI dalam puspensos.kemensos.go.id berikut ini hanya sekedar menyegarkan kembali ingatan terkait dengan manfaat pola asuh yang benar oleh orangtua.
Manfaat pertama terkait dengan anak
Manfaat parenting bagi anak, diantaranya adalah:
- Membentuk kepribadian anak. Misalnya melatih anak untuk menyimpanan mainannya pada tempat setelah bermain akan melatih anak untuk belajar bertanggung jawab sejak kecil.
- Kebutuhan dasar anak dapat terpenuhi dengan baik. Orang tua dapat menyediakan kebutuhan pangan  atau sandang serta  kebutuhan kenyamanan dalam lingkungan keluarga. Dengan demikian, tumbuh kembang anak akan berlangsung secara optimal.
Manfaat kedua untuk para orang tua
Parenting juga bermanfaat bagi orangtua yang menjalankan pola asuh dengan benar. Diantaranya, namun tidak terbatas pada:
- Orangtua bisa tenang dalam mengawasi pergaulan anak-anak karena telah dibekali dengan nilai-nilai moral dan agama sejak dini.
- Orangtua tidak begitu cemas oleh karena anaknya akan terjerumus pada perilaku seperti penyalahgunaan obat terlarang, sex bebas, dsb.
- Orangtua akan bangga dan bahagia sebab anak mereka bertumbuh dan berkembang menuju pada pencapaian cita-cita. Dengan demikian, anak dapat meraih cita-cita dengan membanggakan orangtua.
- Tentu saja, keberhasilan anak juga memberi kontribusi dalam kehidupan bermasyarakat. Persoalan-persoalan negatif dalam kehidupan masyarakt menjadi berkurang akibat penerapan pola asuh yang benar oleh orangtua.
Anakku Adalah Special Grace
Anak-anak adalah Kasih Karunia yang begitu spesial dari Tuhan. Anak-anak, diberikan melalui perantaraan orang tua untuk dididik dengan penuh kasih dan sayang. Memberikan tempat yang nyaman bagi tumbuh dan kembang mereka hingga mencapai usia kemandirian dan siap untuk melepaskan diri dari asuhan orang tua.
Dalam sambutan awal Kepala TKK Canossa, dijelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari Parenting Education yang didedikasikan oleh sekolah untuk para orang tua siswa TKK Canossa. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan orang tua yang akan mempengaruhi hasil positif perkembangan pada anak-anak.
Intinya, membantu orang tua untuk mengasuh anak dengan pola asuh positif. Mengasuh anak dengan penuh kasih sayang. Menciptakan hubungan yang hangat antar anak dan orangtua.
Orang tua dibantu, agar menggunakan pendekatan yang mengedepankan penghargaan, pemenuhan, pemberian rasa keamanan dan perlindungan terhadap hak anak. Dan tentunya menciptakan lingkungan yang ramah, juga bersahabat demi tumbuh kembangnya anak secara optimal.
Terima kasih para pendidik yang masih mau mengadakan kegiatan tambahan bagi peningkatan wawasan orangtua, terkait dengan pengasuhan anak. Terima kasih, karena selain sibuk dengan mendidik anak-anak kami di sekolah, masih juga berpikir tentang bagaimana mengedukasi orang tua lewat kegiatan parenting education ini.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H