Mohon tunggu...
GREAT Edunesia
GREAT Edunesia Mohon Tunggu... Lainnya - Mitra Pengelola Pendidikan Dompet Dhuafa

Mewujudkan Model Pendidikan Berkualitas untuk Indonesia Berdaya

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Pembukaan Ma'wa Sekolah Adab Qurani: Mengawali Perjalanan Pendidikan dengan Harapan dan Kebersamaan

16 Juli 2024   16:37 Diperbarui: 16 Juli 2024   16:38 38
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Suasana Masa Taaruf/dok. pri

Pada tanggal 15 Juli 2024, Sekolah Adab Qur'ani (SAQ) menggelar acara pembukaan Masa Ta'aruf Siswa (Ma'wa) yang meriah dan penuh makna. Acara ini dihadiri oleh 60 siswa SD Pengembangan Insani dan 60 siswa PAUD Pengembangan Insani, dengan kehadiran penuh cinta dari ayah dan bunda.

Kegiatan yang diikuti oleh siswa kelompok A dan B PAUD Pengembangan Insani, serta kelas 1 sampai 3 SD ini dimulai dengan sambutan hangat dari Ust. Zayd Sayfullah, manager SAQ. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan pentingnya peran orang tua dan guru dalam mendidik anak-anak yang sholeh dan sholehah.

Acara dilanjutkan dengan simbolisasi penyerahan siswa dari orang tua ke guru, yang diwakili oleh satu orang tua siswa PAUD dan satu orang tua siswa SD. Momen ini penuh haru dan kebersamaan, menandai awal perjalanan pendidikan yang penuh makna.

Sebagai tanda resmi pembukaan Ma'wa, manajemen sekolah dan siswa kelas 3 membunyikan angklung bersama, menciptakan harmoni yang indah dan semangat baru untuk anak-anak. Setelah itu, acara dilanjutkan dengan doa bersama untuk kelancaran dan keberkahan kegiatan.

Para Pendidikan SD Pengembangan Insani/dok. pri
Para Pendidikan SD Pengembangan Insani/dok. pri

Dalam sesi berikutnya, orang tua dan anak-anak membuat name tag yang bertuliskan nama dan harapan orang tua untuk anak-anak mereka. Kegiatan kreatif ini menjadi simbol harapan dan doa terbaik dari orang tua untuk kesuksesan dan kebahagiaan anak-anak di masa depan.

Kegiatan Ma'wa akan berlangsung selama dua minggu, dengan berbagai aktivitas menarik dan edukatif yang dirancang untuk memperkenalkan siswa baru kepada lingkungan sekolah serta mempererat hubungan antara orang tua, guru, dan siswa.

Dengan penuh semangat dan antusiasme, Sekolah Adab Qur'ani mengawali tahun ajaran baru ini, berharap dapat mencetak generasi muda yang beradab dan berakhlak mulia. (FMA)

Pembukaan Mawa/dok. pri
Pembukaan Mawa/dok. pri

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun