Mohon tunggu...
Gloria Pitaloka
Gloria Pitaloka Mohon Tunggu... Freelancer - Ibu Rumah Tangga dan Penulis

Perempuan yang mencintai bumi seperti anak-anaknya sendiri

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Menggulung Ingatan

12 Juni 2023   19:40 Diperbarui: 12 Juni 2023   19:47 149
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

MENGGULUNG INGATAN

Puisi oleh Gloria Pitaloka

Aku ingin menggulung ingatan

Lalu menyimpan dengan rapi dalam kotak memori

Membuang jauh-jauh kunci

Agar tak bisa dibuka lagi

Atau mungkin kukuburkan saja dalam-dalam di palung kenang

Agar tak tersauh jangkar ingatan

Lalu terseret ombak perasaan

Kemudian hanyut dan tenggelam bersama gelembung masa lalu

*

Aku ingin memadamkan bara

Yang tersulut asmara buta

Sebab panasnya menghanguskan

Meskipun tak kembali utuh

Setidaknya bisa terselamatkan

Sebelum arang menjadi abu

Dan kamu-aku menjadi gila 

*

Pada suara-suara yang berdengung di kepalaku

Tersebab hasutan-hasutan udara yang mendengking-dengking di telinga

Aku ingin menyumpalnya dengan kapas kedap suara

Agar patungbatuku bisa kembali terlelap dengan tenang dan membisu

Subang, 11 Juni 2023

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun