Apabila haram sucikanlah, apabila jauh dekatkanlah dengan kebenaran dhuha-Mu, kekuasaan-Mu (wahai Tuhanku), datangkanlah padaku apa yang Engkau datangkan kepada hamba-hamba-Mu yang saleh."
Itulah tata cara sholat dhuha yang baik dan benar. Selain mengetahui waktu sholat dhuha yang tepat, penting juga untuk kita mengetahui tata cara sholat dhuha yang benar.Â
Tidak lupa juga untuk kita membaca doa setelah melaksanakan ibadah sholat sunnah yang satu ini.
Dilansir dalam laman NU Online, setiap rakaat dalam sholat dhuha memiliki keutamaannya masing-masing. Hal itu tercantum pada sebuah hadits riwayat Rasulullah SAW, yaitu:
"Bila kamu sholat Dhuha 2 rakaat maka tidak akan dicatat sebagai bagian dari kaum lalai. Bila kamu sholat Dhuha 4 rakaat maka akan dicatat sebagai bagian dari kaum yang berbuat baik.
Bila kamu sholat Dhuha 6 rakaat maka akan dicatat sebagai bagian dari kaum yang taat. Bila kamu sholat Dhuha 8 rakaat maka akan dicatat sebagai bagian dari kaum yang beruntung.
Bila kamu sholat Dhuha 10 rakaat maka pada hari itu tidak akan dicatatkan dosa bagimu. Bila kamu sholat Dhuha 12 rakaat maka akan dibangunkan untukmu sebuah rumah di surga." (HR al-Baihaqi)
Setelah mengetahui tata cara serta doanya, maka kamu bisa menjalankan sholat dhuha dengan benar.Â
Penulis: Nurul Ismi Humairoh
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H