Mohon tunggu...
Gramedia Official
Gramedia Official Mohon Tunggu... Lainnya - Tempat kamu mencari buku 📚

📖 Halaman untuk pecinta buku. Dari trivia, review, hingga rekomendasi buku dari #SahabatTanpaBatas-mu. 🤗

Selanjutnya

Tutup

Foodie Pilihan

7 Makanan Khas Papua Terenak yang Siap Menggoyang Lidahmu!

5 Mei 2023   10:11 Diperbarui: 5 Mei 2023   10:46 523
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: pixabay.com/armennano 

Indonesia terdiri dari banyak kepulauan dan provinsi yang tersebar, mulai dari barat hingga timur. salah satu wilayah yang ada di sebelah timur Indonesia adalah Papua. Seperti daerah lainnya yang ada di Indonesia, Papua juga mempunyai beragam hal unik yang hanya bisa kamu temukan di tempat tersebut, seperti makanan khas Papua.

Walaupun jarang terekspos, ternyata ada sejumlah makanan khas Papua yang memiliki cita rasa menggiurkan dan bisa membuat seseorang yang mencicipinya menjadi ketagihan, lho. Penasaran apa saja? Simak ulasannya berikut ini.

Makanan Khas Papua Terenak

1. Ikan bakar manokwari

Kuliner ini berbahan dasar dari ikan tongkol dan semacamnya yang disajikan dengan cara dibakar, lalu disajikan bersama dengan rempah-rempah yang digiling kasar. Cara pembuatannya, ikan dilumuri dengan jeruk lalu dibakar. Setelah itu, diberi bumbu rempah di atasnya.

Di Manokwari, menu ini sangat terkenal mempunyai rasa yang pedas, karena bumbunya memanfaatkan cabai khas dari kota Injil.

2. Papeda

Bukan beras atau nasi, tapi sagu menjadi salah satu makanan pokok yang digemari oleh penduduk Papua. Tampilan dari makanan khas Papua ini menyerupai bubur yang dimasak dengan bumbu kuah kuning. Papeda ini biasanya dihidangkan bersama dengan kuah bening serta ikan kembung atau peda bakar.

Rasa dari papeda sangat unik. Untuk kamu yang belum terbiasa mungkin akan terasa hambar dan cukup mengganggu karena teksturnya yang serupa dengan lem.

3. Ikan bungkus

Sesuai dengan namanya, makanan khas Papua ini berupa ikan yang diberi bumbu, kemudian dimasukkan ke dalam bungkusan. Berbeda dengan ikan pepes, sajian ikan bungkus ini dikemas menggunakan daun talas.

Proses memasak ikan ini juga cukup mudah, setelah ikan dibersihkan, lalu diberi bumbu rempah serta garam. Hal tersebut berguna untuk memberikan rasa asin dan juga menghilangkan getah pada daun talas. Kemudian dibakar dengan menggunakan api kecil sampai matang.

4. Aunuve habre

Kalau membaca nama makanan ini, terkesan dari luar negeri, ya. Masakan yang berasal dari Indonesia timur terkenal dengan bahan yang sederhana dalam pembuatan suatu makanan dan tidak menggunakan terlalu banyak bumbu untuk bisa menciptakan hidangan yang lezat.

Aunuve habre ini salah satu contohnya. Bahan utama dari makanan ini adalah ikan cakalang. Proses pembuatannya, pertama daun talas direbus hingga layu, kemudian, ikan yang sudah dibumbui dengan garam dan asam jawa dimasukkan. Kemudian, ikan dibungkus menggunakan daun talas, dan dikukus sampai matang.

5. Aunu senebre

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun