Manfaat cumi juga dipercaya mampu meredakan gejala rheumatoid arthritis. Pasalnya, cumi memiliki kandungan asam lemak omega 3 yang ampuh dalam meredakan gejala rheumatoid arthritis.
Selain itu, omega 3 juga sangat berguna untuk menjadi sumber energi untuk tubuh seseorang, karena ini merupakan salah satu jenis dari lemak. Omega 3 juga terbukti bisa membantu dalam melarutkan vitamin A, D, E, dan K. jadi, keempat jenis vitamin tersebut bisa terserap oleh tubuh.
4. Memenuhi kebutuhan vitamin harian tubuh
Cumi mengandung vitamin serta mineral yang cukup lengkap, sehingga mengkonsumsi cumi cukup untuk memenuhi kebutuhan vitamin harian seseorang. Mulai dari vitamin A, B6, B12, C, dan juga E, sampai mineral, seperti zat besi, kalsium, sodium, dan magnesium.
Nah, semua vitamin yang dibutuhkan tubuh ada di dalam cumi-cumi. Vitamin serta mineral sangatlah penting untuk perkembangan dan Kesehatan tubuh seseorang.
5. Mengurangi resiko anemia
Salah satu kandungan yang dimiliki oleh cumi adalah vitamin B12. Selain zat besi, vitamin B12 juga diperlukan untuk tubuh dalam membantu pembentukan sel darah merah.
Jadi, apabila kadar vitamin B12 di dalam tubuh kurang, maka kadar sel darah merah yang ada pada darah juga bisa menurun dan mampu meningkatkan resiko anemia.
6. Melancarkan pencernaan
Kandungan vitamin yang ada di dalam cumi-cumi sangatlah lengkap serta bermanfaat untuk menyehatkan pencernaan. Beberapa kandungan yang ada di dalam cumi-cumi diperlukan tubuh untuk kesehatan pencernaan serta bisa menambah nafsu makan adalah riboflavin (vitamin B2) dan juga niacin (vitamin B3).
7. Membangun otot
Cumi termasuk salah satu jenis makanan yang kaya akan protein di dalamnya. Maka, banyak sekali manfaat cumi yang bisa dirasakan seseorang. Di dalam setiap 100 gram cumi, terdapat 16 gram protein yang bisa memenuhi 30% kebutuhan harian pria dewasa.
Protein sendiri adalah nutrisi yang memiliki peranan yang sangat penting dalam membangun serta membentuk otot yang kuat.
Jika kamu ingin memperoleh manfaat yang dimiliki oleh cumi-cumi, kamu harus bisa mengolahnya dengan baik. Memanggang, menumis, dan mengukus cumi tentunya lebih baik daripada menggoreng cumi.Â
Selain itu, kamu juga tidak disarankan untuk memakan hidangan laut ini secara berlebihan.