Mohon tunggu...
Gramedia Official
Gramedia Official Mohon Tunggu... Lainnya - Tempat kamu mencari buku 📚

📖 Halaman untuk pecinta buku. Dari trivia, review, hingga rekomendasi buku dari #SahabatTanpaBatas-mu. 🤗

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Terdapat 3 Jenis Mind Mapping yang Perlu Kamu Ketahui!

10 Maret 2023   10:30 Diperbarui: 10 Maret 2023   10:30 316
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Mind mapping ini akan secara efektif bisa membantu seseorang untuk mengingat berbagai macam hal yang awalnya rumit, dengan cara yang lebih mudah dan sederhana. 

Dengan begitu, materi yang dipelajari kemudian bisa bertahan lebih lama di dalam pikiran dengan hanya membaca satu kata kuncinya saja. Atau bahkan hanya dengan melihat peta konsep yang sudah dibuat sebelumnya.

Berikut ini adalah beberapa jenis mind mapping yang bisa kamu pilih sesuai dengan minat kamu. Berikut ulasannya.

Jenis-Jenis Mind Mapping dalam Pembelajaran

1. Mind mapping silabus

Mind mapping silabus adalah suatu jenis mind mapping yang mendukung dalam menerima suatu gambaran yang berhubungan dengan apa yang telah dikerjakan. Nah, biasanya, mind mapping jenis ini dikerjakan dengan ukuran yang besar, kemudian ditempel pada dinding.

Jenis mind mapping silabus ini juga sering disebut dengan nama pemetaan makro. 

Keberadaan mind mapping silabus ini juga bisa digunakan untuk membantu dalam memberikan gambaran tentang apa saja yang sudah dipelajarinya.

2. Mind mapping bab

Jenis mind mapping yang kedua adalah mind mapping bab, di mana mind mapping jenis ini keberadaannya dibuat berdasarkan kepada rangkuman bab yang telah dipelajari sebelumnya. 

Peta konsep pada jenis mind mapping ini biasanya dibuat dengan meringkas beberapa poin penting dalam suatu pembelajaran. 

Tujuannya adalah untuk mempermudah pada saat sedang mengingatnya.

3. Mind mapping paragraf

Mind mapping paragraf ini mampu memberikan berbagai informasi dengan cara yang lebih lengkap dan juga detail. 

Tidak hanya bisa melihat keterangan secara ringkas saja dari setiap bab yang dipelajari, tetapi juga keterangan yang berasal dari masing-masing bab yang ada.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun