Mohon tunggu...
Gramedia Official
Gramedia Official Mohon Tunggu... Lainnya - Tempat kamu mencari buku 📚

📖 Halaman untuk pecinta buku. Dari trivia, review, hingga rekomendasi buku dari #SahabatTanpaBatas-mu. 🤗

Selanjutnya

Tutup

Filsafat Pilihan

Ini 6 Sholat Sunnah untuk Rutinitas yang Dianjurkan!

23 Januari 2023   13:30 Diperbarui: 23 Januari 2023   13:33 398
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Sholat sunnah adalah salah satu ibadah yang bisa dikerjakan selain sholat fardhu yang sifatnya wajib. Meskipun sifatnya yang sunnah, yakin boleh saja tidak dilakukan, namun beberapa jenis sholat sunnah ini memiliki keutamaan dan dianjurkan oleh Nabi Muhammad SAW. 

Itulah sebabnya, ada beberapa jenis sholat sunnah untuk rutinitas yang dianjurkan karena keutamaannya untuk dilaksanakan secara konsisten setiap hari. 

Sholat Sunnah untuk Rutinitas

Berikut ini beberapa jenis sholat sunnah untuk rutinitas yang bisa kamu lakukan untuk memperoleh ridho Allah dengan melaksanakan ibadahnya:

1. Sholat Sunnah Tahajud 

Sholat tahajud merupakan sholat sunnah yang sebaiknya dilaksanakan pada sepertiga malam. Yakni dilakukan lewat tengah malam dan sesudah bangun dari tidur. Sholat sunnah ini bisa dikerjakan minimal dua rakaat dan maksimalnya sesuai kemampuan.

Keutamaan dari jenis sholat sunnah ini adalah diterangkan pada Al-Qur'an sebagai suatu ibadah tambahan bagimu. 

2. Shalat Sunnah Dhuha 

Sholat dhuha adalah salah satu jenis shalat sunnah untuk rutinitas yang dianjurkan Nabi SAW. Sholat sunnah ini dikerjakan ketika matahari baru naik dengan jumlah rakaatnya minimal 2 dan maksimal 12. Sholat sunnah dhuha dianggap membawa mukjizat bagi mereka yang melakukannya secara rutin setiap pagi. 

Abu Dzar meriwayatkan Nabi Muhammad SAW bersabda:

   

Di pagi hari diharuskan bagi semua persendian di antara kalian bersedekah. Setiap bacaan tasbih (subhanallah) bisa jadi sedekah, setiap bacaan tahmid (alhamdulillah) bisa jadi sedekah, setiap bacaan tahlil (laa ilaha illallah) bisa jadi sedekah, dan setiap bacaan takbir (Allahu akbar) juga bisa jadi sedekah. Begitu juga dengan amar ma'ruf (mengajak kepada ketaatan) dan nahi mungkar (melarang dari kemungkaran) adalah sebuah sedekah. Semua ini bisa dicukupi (diganti) dengan melaksanakan sholat Dhuha sebanyak dua rakaat (HR. Muslim no. 720).

3. Sholat Tahiyatul Masjid

Sholat Tahiyatul Masjid adalah shalat sunnah yang dilakukan dengan tujuan memberi penghormatan pada masjid sebagai rumah Allah. Shalat sunnah ini bisa dilakukan kapanpun oleh mereka setiap datang ke masjid. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Filsafat Selengkapnya
Lihat Filsafat Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun