Mohon tunggu...
Gramedia Official
Gramedia Official Mohon Tunggu... Lainnya - Tempat kamu mencari buku 📚

📖 Halaman untuk pecinta buku. Dari trivia, review, hingga rekomendasi buku dari #SahabatTanpaBatas-mu. 🤗

Selanjutnya

Tutup

Filsafat Pilihan

5 Wasiat Rasulullah agar Kamu Selamat Dunia Akhirat!

9 Januari 2023   09:48 Diperbarui: 9 Januari 2023   09:58 1491
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Secara bahasa, doa adalah suatu permintaan atau permohonan. Menurut istilah, doa adalah bentuk menyerahkan diri kepada Allah SWT dalam memohon suatu keinginan serta permintaan untuk dihindarkan dari hal yang tidak diinginkan.

Seorang umat yang sering berdoa tentunya umat tersebut juga senantiasa beribadah kepada Allah SWT. Maka dari itu, sering-seringlah berdoa kepada Allah untuk meminta ampunannya. Jangan lupa juga untuk membaca doa selamat dunia akhirat.

Rasulullah SAW sebagai manusia yang paling mulia pun menyerukan kepada umatnya untuk selalu berdoa kepada Allah, termasuk doa selamat dunia akhirat. Selain berdoa, Rasulullah SAW juga mengamanatkan beberapa hal agar umatnya selamat dunia akhirat. Lantas apa saja yang harus dilakukan umat muslim agar selamat dunia akhirat? Simak penjelasannya berikut ini.

Cara Agar Selamat Dunia Akhirat

Sumber: creativemarket.com
Sumber: creativemarket.com

1. Jagalah Allah, maka Allah akan menjaga kamu

Rasulullah SAW menyampaikan wasiat kepada Ibnu Abbas, bahwa beliau bersabda, "Jagalah Allah niscaya Allah akan menjagamu. Jagalah Allah niscaya engkau akan dapati Dia di hadapanmu." (HR. At Tirmidzi).

Makna dari kata menjaga Allah di sini adalah menjaga segala perintah serta syariatnya sesuai dengan batasan. Seperti melaksanakan kewajiban tanpa melampauinya, meninggalkan segala hal yang diharamkan oleh Allah, sekecil apapun itu.

Dengan begitu, maka Allah akan senantiasa menjaga orang tersebut dalam hal apapun,mulai dari menjaga agama, keluarga, hingga hartanya. Untuk itu penting bagi setiap orang untuk selalu memanjatkan doa selamat dunia akhirat.

2. Kenali Allah pada saat lapang, maka Allah akan mengenali kamu pada saat sempit

Pada umumnya, manusia hanya mendekat kepada Allah pada saat seseorang merasa dirinya berada pada kondisi yang sulit. Pada saat ditimpa suatu masalah atau hendak mengerjakan sesuatu yang sulit. Biasanya, mereka tiba-tiba menjadi lebih giat dalam melakukan ibadah.

Setelah itu, jika kesulitan yang mereka rasakan sudah terlewati, maka luntur sudah ibadah yang mereka lakukan. Merek tidak melakukan ibadah segiat saat ditimpa kesulitan. Oleh karena itu, Rasulullah SAW mewasiatkan kepada umatnya untuk terus beriman, bertaqwa, serta beribadah kepada Allah apapun kondisinya.

3. Bertaqwa dimanapun berada

Rasulullah SAW selalu mengajak kepada umatnya untuk selalu bertakwa dimanapun umatnya itu berada. Tidak hanya bertakwa di masjid saja, tetapi juga di lingkungan tempat tinggal, di tempat kerja, maupun di jalan.

Tidak hanya pada saat dilihat oleh banyak orang, tetapi juga tetap bertakwa pada saat sedang seorang diri. sering kali seseorang terlihat sangat saleh di mata rekan, tetangga, atau kerabat, tetapi disisi lain sering bermaksiat saat seorang diri.

4. Bergaul dengan akhlak mulia

Agama Islam merupakan agama yang datang melalui seseorang yang memiliki akhlak baik dan bertugas untuk menyempurnakan akhlak manusia. Oleh karena itu, Rasulullah mewasiatkan kepada setiap umatnya agar selalu memiliki budi pekerti yang baik dalam hal apapun. Baik itu dalam berteman, bersosialisasi, bermasyarakat, ataupun bertetangga.

Lantas, akhlak seperti apa yang paling baik? 

Ummul Mukminin Aisyah pernah ditanya seperti apakah akhlak Rasulullah. Kemudian, beliau pun menjawab, "Akhlak beliau adalah Al Qur'an." Maksudnya adalah perilaku dari Rasulullah tidaklah keluar dari segala budi pekerti yang telah diajarkan di dalam kitab Al-quran.

5. Ridho dengan ketentuan Allah

Ridho dari Allah SWT menjadi suatu hal yang paling penting di dunia ini. sesungguhnya, apapun yang diridhoi oleh Allah menjadi hal yang paling baik bagi umatnya itu. Dalam al-quran juga telah disebutkan pada surat al-baqarah ayat 216 yang artinya:

"Diwajibkan atas kamu berperang, padahal berperang itu adalah sesuatu yang kamu benci. Boleh jadi kamu membenci sesuatu, padahal ia amat baik bagimu, dan boleh jadi (pula) kamu menyukai sesuatu, padahal ia amat buruk bagimu; Allah mengetahui, sedang kamu tidak mengetahui."

Kaya menurut Rasulullah bukan hanya kaya dalam hal harta saja. Melainkan yang lebih penting dari pada itu adalah kaya hati. Orang dengan hati yang qona'ah, artinya seseorang yang selalu merasa bersyukur dengan segala hal yang Allah telah berikan kepadanya. Ia juga tidak lupa untuk selalu memanjatkan doa selamat dunia akhirat.

Itulah beberapa wasiat dari Rasulullah SAW supaya para umatnya bisa mencapai keselamatan dunia akhirat. Selain itu, jangan lupa juga untuk selalu memanjatkan doa selamat dunia akhirat setiap harinya.

Penulis: Nurul Ismi Humairoh

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Filsafat Selengkapnya
Lihat Filsafat Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun