Takbir terakhir, kamu bisa membaca doa untuk jenazah sesuai dengan hadis yang diriwayatkan oleh Abu Dawud. Berikut doa untuk jenazah laki-laki:
"Allohumma laa tahrimnaa ajrohu wa laa taftinnaa ba'dahu waghfirlanaa walahu."
Artinya:
"Ya Allah, jangan haramkan kami dari pahalanya dan jangan cobai kami sepeninggalnya. Ampunilah kami dan ampunilah dia."
Sedangkan untuk jenazah perempuan, berikut doanya:
"Allohumma laa tahrimnaa ajrohaa wa laa taftinnaa ba'dahaa waghfirlanaa walahaa."
Artinya:
"Ya Allah, jangan haramkan kami dari pahalanya dan jangan cobai kami sepeninggalnya. Ampunilah kami dan ampunilah dia."
Itulah urutan bacaan doa sholat jenazah mulai dari takbir pertama hingga takbir keempat. Dengan mengetahui bacaan doa tersebut, diharapkan setiap muslim mampu menghafalnya. Dengan begitu, bisa melaksanakan sholat jenazah sesuai dengan tata cara sholat jenazah yang sudah ditetapkan syariat Islam.
Penulis: Nurul Ismi Humairoh
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H