Mohon tunggu...
Taruli Basa
Taruli Basa Mohon Tunggu... Wiraswasta - Auroraindonet.com

Penulis buku 12 Aktivitas Menyenangkan Penerbit Grasindo, buku IMAGO DEI (Segambar dan serupa dengan Allah) tentang perjalanan missi ke daerah, buku mata pelajaran TK, penulis narasi, cerita pendek dan juga puisi.

Selanjutnya

Tutup

Olahraga Pilihan

Olahraga Memperkuat Otak dan Otot

5 Juli 2024   19:59 Diperbarui: 5 Juli 2024   20:34 461
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
lari pagi dan sore (dokpri)

Orang yang berolahraga dengan teratur tidurnya akan lebih nyenyak karena menormalkan produksi melatonin dalam otak dan memperbaiki kebiasaan tidur. Jika kita sulit tidur setiap hari, usahakanlah berolahraga, dibutuhkan olahraga secara teratur untuk melatih otak kita dan syaraf-syaraf mata kita dapat tidur dengan baik.

Olahraga juga dapat membentuk otot tubuh kita, namun kita harus melakukannya secara teratur seperti ngegym, senam dan lainnya. Namun walaupun olahraga sangat banyak manfaatnya, jangan terlalu memaksakan diri untuk berolahraga khususnya bagi pria dan wanita yang ingin tubuhnya terlihat atletis atau sexy. Cukup 30 - 45 menit setiap hari secara teratur berolahraga.

Bagaimana jika kita adalah seorang atlet olaraga? Tentunya sebagai atlet pastinya berlatih setiap hari, latihan setiap hari dapat membuat jantung kita bekerja secara efektif dan terukur. Tubuh kita tidak kaget lagi karena sudah terbiasa dengan latihan olah raga setiap hari. Namun jangan terlalu memaksakan tubuh kita yang pada akhirnya menjadi fatal. Kita sebagai atlet pasti diberi signal oleh tubuh kita jika kita merasa bahwa kondisi kita tidak memungkinkan untuk berlatih berjam-jam. Kita dapat berhenti sejenak baru setelah kondisi tubuh kita normal kembali, baru kita mulai latihan lagi.

Olahraga tidak harus mahal. Ada beberapa jenis olahraga yang tidak membutuhkan biaya, seperti berjalan, berlari, bermain skiping, senam di rumah dengan memasang instrumen musik dari youtube dan banyak lagi jenisnya. Jika kita mau membentuk tubuh kita dengan bagus, kita dapat pergi ke gym atau membeli alat-alat olahraga yang mendukung, sehingga kita dapat berolahraga di rumah. Jika kita bosan olahraganya di rumah kita bisa juga berenang namun akan mengeluarkan uang untuk masuk ke kolam renang, kecuali kita mempunyai kolam renang sendiri. 

Olahraga sangat menyehatkan tubuh secara menyeluruh, termasuk otak dan otot kita, jadi tunggu apa lagi, yuuuk berolah raga agar tetap sehat, kuat, optimal dalam melakukan pekerjaan dan juga selalu terlihat bugar setiap hari. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun