Mohon tunggu...
Grace Paramitha
Grace Paramitha Mohon Tunggu... Lainnya - Communication Student

Selamat membaca! Semoga bermanfaat!

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Membentuk Karakter Mahasiswa Pascasarjana UAJY Melalui Character Building

27 Oktober 2020   18:02 Diperbarui: 29 Oktober 2020   11:35 295
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
https://www.instagram.com/p/B8-rq0KBkyP/?igshid=1a31frs4e88nv | Character Building bagi Mahasiswa/i baru Program Pascasarjana T.A 2019/2020

Yogyakarta, (22/10/2020) - Program Pascasarjana Universitas Atma Jaya Yogyakarta (UAJY) tidak hanya memberikan pendidikan sebatas ilmu saja kepada para mahasiswanya. Namun, juga dilengkapi dengan berbagai kegiatan selain kegiatan perkuliahan yang mampu memberikan nilai unggul bagi para lulusannya.

Kegiatan-kegiatan tersebut diharapkan dapat memberikan penguatan dalam pembentukan karakter (Character Building) bagi para mahasiswanya, baik dalam diri pribadi mahasiswa maupun dalam kerja sama tim.

Direktur Program Pascasarjana UAJY, Prof Dr. Ade Lisantono mengatakan bahwa selama program studi (prodi) monodisiplin dikelola oleh Pascasarjana, Character Building merupakan kegiatan yang wajib diikuti oleh mahasiswa. Character Building juga merupakan salah satu syarat bagi mahasiswa untuk melakukan yudisium. Hal itu diungkapkan oleh Prof Dr. Ade Lisantono dalam Konferensi Pers yang diadakan pada Kamis, 22 Oktober 2020. Konferensi Pers tersebut dilakukan secara daring melalui Zoom.

Kegiatan Character Building dikoordinatori oleh Dr. Lukas S Ispandriarno yang juga sekaligus merupakan Ketua Program Studi Pascasarjana yaitu Program Studi Ilmu Komunikasi. Menurut Lukas, Character Building itu seperti membangun karakter dan program ini wajib bagi mahasiswa baru. Program ini dilakukan selama dua hari, jadi mahasiswa harus menginap.

"Mereka akan mendapatkan materi-materi seperti kepemimpinan, manajemen, dan tentu saja watak dan perilaku, dan itu dilakukan oleh seorang instruktur atau beberapa instruktur karena tim dan mahasiswa kemudian mengikuti bersama-sama dan kemudian juga dibagi dalam kelompok-kelompok," ungkap Lukas.

Model dari kegiatan Character Building adalah ceramah, tetapi juga ada diskusi, simulasi, dan kegiatan-kegiatan outdoor yang dilakukan di luar gedung. Semua kegiatan tersebut dilakukan untuk membangun karakter mahasiswa sebelum mengikuti kuliah.

Lebih lanjut, Lukas juga mengatakan bahwa Character Building dapat diterapkan pada saat kuliah daring. "Ketika kita berdiskusi seperti ini, kuliah seperti ini, tetap ada etikanya. Misalnya ketika tampil seperti ini itu tidak hanya kepala ya tapi juga kelihatan tubuhnya sedikit. Ketika kita ikut seperti ini, tidak boleh pakai celana pendek, tidak boleh ngadep sana ngadep sini tidak boleh, jadi harus lurus ke depan. Itu salah satu yang diajarkan dalam Character Building dalam situasi online atau daring," ujar Lukas.

Sikap-sikap lain yang diajarkan dalam Character Building adalah bagaimana memanage kuliah karena kegiatan kuliah di Pascasarjana UAJY diselenggarakan sore dan malam hari. Kemudian, diajarkan bagaimana memanage waktu karena sebagian dari mahasiswa sudah bekerja.

Tahapan-tahapan ketika bertanya di dalam kelas juga diajarkan dalam Character Building. Mulai dari hal apa yang ditanyakan hingga bagaimana di akhir kuliah ketika dosen akan menutup kuliah, seharusnya mahasiswa bisa merangkum apa saja materi yang dipelajari hari itu, mahasiswa harus bisa menjelaskan kuliah yang berlangsung hari itu seperti apa dan bagaimana kesimpulannya.

Bagi Program Pascasarjana Universitas Atma Jaya Yogyakarta (UAJY), pendidikan bukanlah ilmu semata. Maka dari itu, Character Building merupakan kegiatan yang sangat penting. Character Building ini diselenggarakan secara rutin dan harus diikuti oleh seluruh mahasiswa. Jika belum mengikuti, mahasiswa dapat mengikuti pada semester berikutnya.

Sekilas tentang Program Pascasarjana UAJY

Pada awal berdirinya di tahun 1993, Program Pascasarjana memiliki nama Program Magister Manajemen. Hingga akhirnya pada tahun 1997, namanya secara resmi diubah menjadi Program Pascasarjana. Saat ini, di tahun 2020, Program Pascasarjana UAJY sudah memiliki 7 Program Studi (Prodi) yaitu Prodi Magister Manajemen, Prodi Magister Hukum, Prodi Arsitektur, Prodi Magister Teknik Sipil, Prodi Magister Informatika, Prodi Magister Ilmu Komunikasi, dan Prodi Magister Teknik Industri.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun