Mohon tunggu...
Goldie Gufron
Goldie Gufron Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa di Universitas Kristen Petra

Goldie Gufron (Prodi Desain Interior Universitas Kristen Petra)

Selanjutnya

Tutup

Money

Ruang Komersial? Yuk, Cari Tahu!

2 Desember 2021   16:05 Diperbarui: 2 Desember 2021   16:10 774
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Ruang Komersial merupakan bangunan atau ruangan yang memang dibangun untuk mendatangkan keuntungan bagi pemilik sekaligus penggunanya. Contohnya seperti rumah toko, perhotelan yang berfungsi sebagai tempat menginap, rumah kos atau apartemen yang disewakan oleh pemilik ke pengguna sehingga selalu memberikan penghasilan yang berkelanjutan, pasar swalayan yang menyediakan berbagai kebutuhan masyarakat, dan lain-lain.

Apa fungsi ruang komersial?

Fungsi ruang komersial ada 2, yaitu:

  • Kebutuhan Sarana dan Prasarana Publik
  • Adanya ruang komersial dapat memudahkan kebutuhan sarana dan prasana publik, contohnya seperti Swalayan yang menyediakan berbagai kebutuhan masyarakat mulai dari kebutuhan rumah tangga, bahan makanan, bahan minuman, hingga pakaian.
  • Menjadi Tempat Hunian Masyarakat
  • Ruang komersial juga dapat menjadi tempat hunian untuk masyarakat. Kebanyakan ruang komersial dengan sengaja dibangun untuk memenuhi kebutuhan aktivitas masyarakat. Contoh ruang komersial untuk tempat hunian adalah seperti hotel, rumah kos,  dan apartemen.

Apa saja jenis-jenis ruang komersial?

  • Perniagaan, merupakan bangunan untuk usaha kecil dan menengah. Umumnya bangunan dengan jenis usaha ini bisa berupa rumah toko yang dibangun untuk aktivitas jual-beli sekaligus menjadi tempat tinggal pengusaha, biasanya pada lantai 1 menjadi toko dan lantai 2 sampai lantai selanjutnya menjadi tempat tinggal pengusaha.
  • Pasar Swalayan, jenis usaha ini sudah bukan hal yang baru bagi masyarakat. Pasar swalayan menyediakan berbagai kebutuhan untuk masyarakat.
  • Pertokoan, biasanya jenis bangunan untuk usaha ini memiliki luas yang lebih besar dibanding usaha perniagaan dan untuk menjalankan usahanya dibutuhkan tempat untuk menampilkan produk yang ditawarkan untuk menarik calon perhatian konsumen.
  • Gedung perkantoran. Bangunan jenis ini umumnya dibangun dengan luas bangunan skala besar, karena biasanya terdapat beberapa pemilik perusahaan di dalamnya. Meski tak memiliki standar luas bangunan tertentu, bentuk bangunan yang dihadirkan kebutuhan ini bermacam-macam, arsitektur berlomba-lomba menciptakan bentuk bangunan yang tidak terpikirkan sebelumnya.

Apa manfaat keberadaan ruang komersial untuk Indonesia?

                Secara tidak langsung adanya ruang komersial bisa mendongkrak perekonomian Indonesia. Karena semakin banyak ruang komersial maka semakin banyak lapangan kerja yang terbentuk dan pemasukan kas negara menjadi lebih bear. Selain itu bangunan-bangunan ruang komersial seperti gedung perkantoran yang tinggi biasanya digunakan untuk mempromosikan atau mengiklankan brand/merk dengan cara menampilkan papan iklan, spanduk besar, hingga videotron pada gedung perkantoran yang tinggi.

Apa saja yang perlu diperhatikan jika ingin membangun ruang komersial?

  • Faktor keamanan, merupakan salah satu faktor yang paling penting dalam membangun ruang komersial. Aktivitas perniagaan sering mengalami kendala yang cukup berarti karena aktivitas kriminalitas yang tinggi.
  • Lokasi yang strategis, tidak dipungkiri lokasi strategis merupakan salah 1 faktor penting dalam membangun ruang komersial, hal ini dikarenakan dengan lokasi yang strategis maka bisa menjadi potensi yang besar untuk si pemilik dalam mengambil keuntungan.
  • Faktor sosial budaya, penyesuaian dengan masyarakat sekitar memegang pengaruh penting dalam potensi perniagaan, hal tersebut bisa dimulai dari rancangan bangunan yang tepat.

Fungsi dan manfaat komersial sangat berguna untuk kehidupan masyarakat di sekitar kita. Selain itu, ruang komersial juga dapat menopang perkembangan negara kita dalam hal ekonomi dan pembangunan. Semoga artikel ini bermanfaat!

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun