Korean pop atau Kpop sangat populer, kehadiran Kpop hampir mendominasi di berbagai negara. Kpop sendiri terkenal karna idol nya yang memiliki paras cantik, hingga tampan, serta berbakat dalam menari dan bernyanyi, banyak orang yang tertarik dengan kpop karna hal tersebut.Â
Penggemar Kpop disebut sebagai fans kpop, fans kpop tidak hanya berasal dari kalangan wanita, melainkan pria juga, fans kpop wanita disebut sebagai fangirl, sedangkan pria disebut sebagai fanboy.Â
Fans kpop memiliki berbagai cara dalam mendukung idolanya. Di samping mendukung idolanya, mereka memiliki hal yang biasa dilakukan sebagai wujud menyenangkan dirinya sendiri dengan hal yang berkaitan dengan idolanya dan hal tersebut bisa di bilang sebagai tren dalam komunitas mereka.Â
Tren yang ada dalam fans kpop sendiri beragam, dari yang tidak memerlukan biaya, hingga memerlukan biaya dalam mengeluarkan biaya mereka tidak segan-segan untuk merogoh kocek yang tidak sedikit untuk membeli barang yang berkaitan dengan kpop atau idolanya.
Mari kita simak 6 hal yang menjadi tren dalam fans kpop.
1. Membeli merchandise
Membeli merchandise biasa dilakukan oleh fans kpop sebagai bentuk kesenangan dalam mendukung idolanya. Mereka biasa membeli merch yang dikeluarkan oleh masing-masing perusahaan yang menaungi idol tersebut atau brand yang melakukan kolaborasi dengan idolanya.Â
Harga merchandise kpop sendiri beragam, dari yang murah hingga mahal dan biasanya terdapat biaya tambahan berupa pajak pengiriman serta warehouse yang di gunakan sebagai tempat menaruh barang sebelum dikirim ke negara tujuan, dikarenakan penggemar kpop tidak hanya warga negara korea melainkan tersebar di berbagai negara. Perbedaan negara tersebut tidak menghalangi mereka dalam membeli merchandise yang mereka inginkan.
2. Mengoleksi photocard
Tren mengoleksi photocard ini sudah lama ada namun, puncaknya pada tahun 2020. Photocard merupakan foto idol korea dalam bentuk card atau kartu.Â
Fans kpop biasanya membeli photocard seorang idol korea yang mereka suka. Mengoleksi photocard ini biasa di lakukan di kalangan penggemar, mereka biasanya menempatkan photocard tersebut dalam suatu binder atau collection book sebagai bentuk kesenangan serta kepuasan untuk diri sendiri.Â
Photocard biasa ditemukan di dalam album kpop, merchandise, kolaborasi suatu brand dengan idol kpop dan lainnya. Untuk mendapatkan serta melengkapi koleksi photocard yang mereka miliki fans kpop biasa melakukan pembelian serta penjualan photocard antar fans, atau hanya sekedar menukar photocard yang dimiliki sesama fans.Â
Pembelian photocard tidak hanya ada pada satu negara saja tetapi, dari berbagai macam negara diantaranya Indonesia, Filipina, Thailand, Amerika, Korea, dan negara lainnya. Hal ini menambah ilmu baru bagi fans kpop seperti, cara mengirim barang, dan memastikan barang tersebut sampai dengan aman, menyesuaikan nilai mata uang negara tersebut, dan memperluas perkenalan antar fans yang berbeda negara. Harga photocard sendiri beragam ada dari yang termurah hingga termahal.
3. Membeli album
Fans kpop biasanya membeli album idol yang mereka sukai, pembelian album ini dilakukan pada saat idola mereka melakukan comeback. Comeback adalah situasi dimana idol kpop melakukan aktivitas kembali setelah mengeluarkan album sebelumnya, dengan comeback ini mereka melakukan promosi dengan lagu, serta album yang baru saja mereka rilis.Â
Fans kpop biasanya akan berlomba-lomba untuk mencapai target penjualan  album tertinggi karna, jika mencapai target tersebut akan menorehkan prestasi yang baru dan membuat penggemar serta idol tersebut bangga akan pencapaian itu.Â
Untuk membeli album sendiri biasanya dilakukan pre order terhadap suatu toko yang menjual album tersebut, selain itu mereka juga bisa membeli pada saat album tersebut sudah tersedia atau ready stock.Â
Di dalam album terdapat kaset, foto konsep dari comeback idol tersebut, photocard, serta poster. Photocard sendiri menjadi poin plus bagi fans kpop yang mengoleksi hal tersebut.
4. Menonton konser
Menonton konser sudah menjadi hal yang umum di kalangan penggemar kpop, mereka biasanya tidak hanya menonton konser yang diselenggarakan di negara sendiri tetapi mereka bahkan rela untuk pergi ke negara lain demi menonton konser idola mereka. Hal ini mereka lakukan untuk bertemu secara langsung serta menikmati lagu idola mereka, dan bertemu dengan teman sesama fans.Â
Konser sendiri tidak dilakukan setiap saat, biasanya konser akan dilakukan ketika idol serta agensi atau perusahaan yang menaungi idol tersebut merencanakan tour konser setelah final dari konser sebelumnya, dan tour konser ini biasa mengunjungi berbagai negara serta biasanya perusahaan idol tersebut memiliki kerjasama dengan promotor konser di masing-masing negara yang akan diadakan konser.Â
Harga tiket konser sendiri biasanya cukup mahal karna mendatangkan idol korea bukanlah hal yang mudah. Biasanya para penggemar akan menabung dari jauh-jauh hari untuk membeli tiket konser tersebut.Â
Dengan adanya pandemi konser di selenggerakan secara online melalui platform yang di sediakan khusus untuk konser, namun dari akhir tahun 2021 dengan pandemi yang mulai mereda konser mulai di selenggarakan secara offline di Korea, namun hal ini tidak membuat fans beda negara menjadi khawatir karna, biasanya perusahaan yang menaungi idol tersebut juga menyediakan layanan live streaming secara online untuk fans yang tidak bisa menonton langsung di Korea.
5. Melakukan fansign
Fansign merupakan suatu fan service yang dimana penggemar dapat meminta tanda tangan serta mengobrol dengan idolanya. Biasanya fansign di selenggarakan setiap kali idol korea melakukan comeback atau memiliki kerja sama dengan suatu brand.Â
Fansign tidak diikuti oleh seluruh penggemar dikarenakan fansign biasanya memiliki ketentuan dalam jumlah pembelian album atau  barang kolaborasi suatu brand dengan idol kpop, setelah melakukan pembelian maka akan dilakukan pengundian, jika fans beruntung memenangkan undian tersebut, maka fans itu akan melakukan fansign dengan idol mereka.Â
Fansign sendiri memerlukan biaya yang cukup banyak serta memiliki waktu yang singkat jadi, penggemar hanya bisa mendapatkan tanda tangan serta mengobrol dengan idola mereka sesuai waktu yang di tentukan. Walaupun demikian, fans kpop tetap memiliki antusias yang tinggi terhadap event fansign.
6. Melakukan streaming
Streaming adalah hal yang sangat umum yang dilakukan oleh penggemar kpop. Streaming biasanya dilakukan pada musik video atau lagu pada platform musik tertentu. Streaming dilakukan pada saat idol kpop melakukan comeback. Streaming ini menjadi hal yang umum dilakukan karna, setiap comeback fans kpop memiliki target viewers tertentu untuk mencapai kemenangan pada music show.Â
Streaming hanya membutuhkan kuota serta media berupa handphone atau laptop. Streaming sendiri merupakan salah satu alternatif untuk mendukung idola mereka bagi fans yang belum memiliki cukup dana untuk membeli album, photocard, merchandise, mengikuti fansign, serta menonton konser.
Nah itu dia 6 hal yang menjadi tren dalam fans kpop. Jadi bagaimana? Kira-kira kalian sebagai fans kpop sudah streaming atau melakukan kegiatan kpopers yang mana nih?
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H