Surabaya, 20 Desember 2022 -- Mahasiswa Untag Surabaya melakukan kegiatan KKN di RW 01 Menur Pumpungan Surabaya selama 12 hari (Sabtu dan Minggu) dimulai dari tanggal 12 November hingga 18 Desember 2022. Kegiatan tersebut adalah bentuk nyata dari mahasiswa Untag Surabaya melakukan pengabdian masyarakat. Dalam kegiatan tersebut terbentuklah salah satu bidang kegiatan yaitu bidang pendidikan. Bidang ini bertujuan untuk memberikan sebuah ilmu baru dibidang pendidikan, enterpreneurship dan teknologi. Dari masing-masing  RT mulai dari RT 01 sampai RT 06 memberikan bantuan berupa mengajak anak-anak di sekitar lingkungan tersebut dari jenjang PAUD hingga SD kelas 6. Dengan begitu kami dapat memetakan kegiatan apa saja yang cocok dengan kategori diatas.
Tak lupa kami diwakilkan oleh penanggung jawab bidang yaitu Giwa Salsabila Ferari Irianto juga berkonsultasi dengan dosen pembimbing lapangan kami yaitu Ibu Irda Agustin Kustiwi, S.A., M.A.. Beliau membimbing kami dengan kegiatan-kegiatan yang bisa bermanfaat sekaligus dikolaborasikan dengan kebutuhan dari masing-masing RT. Didalamnya terdapat kegiatan dengan membuat tempat hand sanitizer, tempat bak cuci tangan dan poster, pembuatan es coklat dan jasuke untuk dijual kembali serta membuat website untuk sekolah PAUD Mutiara Bunda Menur. Kegiatan tersebut juga mendapat dukungan dari para peserta dan menyemangati kami sebagai mahasiswa untuk membantu memberikan kebutuhan mereka. Tempat hand sanitizer dan tempat bak cuci tangan ditempatkan di balai RW 01 dengan tujuan anak-anak yang bermain dilingkungan tersebut dapat memanfaatkannya.
Selain itu kegiatan untuk pembuatan es coklat dan jasuke, kami dan peserta mengharapkan bahwasanya anak-anak dapat menumbuhkan rasa kewirausahaannya sejak kecil, sehingga kedepannya untuk uang jajan mereka tidak mengandalkan dari orang tua. Dari itu kami mahasiswa juga mengajarkan bagaimana caranya menjual ke teman-temannya serta membuatnya dari awal. Kemudian dari kegiatan pembuatan website PAUD Mutiara Bunda juga mendapat respon yang sangat baik. Karena saat ini mereka belum memiliki media promosi yang bernilai profesional. Serta belum bisa mengajak para orang tua diluar lingkungan RW 01 Menur Pumpungan untuk menyekolahkan anaknya ke PAUD Mutiara Bunda. Hal ini yang menjadi penyemangat kami untuk mengerjakan situs tersebut untuk membantu branding dan proses pendaftaran yang bisa dilihat secara profesional.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H