Cibay (Foto : https://www.liputan6.com/hot/read/4608139/cara-membuat-cibay-jajanan-khas-sunda-yang-kenyal-dan-gurih)
Cibay singkatan dari aci ngambay adalah jajanan khas Bandung yang sedang hits akhir-akhir ini. Kata ngambay adalah sebuah istilah untuk aci atau tepung tapioka yang ketika dibelah akan melar dan meleleh di mulut seperti keju mozarella.
Sekilas bentuknya sama seperti martabak telur namun dengan tekstur luar yang renyah dan lembut di dalam, cibay sangat cocok dinikmati dengan cocolan saus yang akan membuat cita rasanya lebih nikmat. Selain itu juga ada yang berkreasi menambahkan isiannya dengan potongan ayam, mengganti cocolan saus dengan bubuk cabai atau membuat adonan didalamnya sudah pedas sejak awal.
- Cimin
Cimin adalah bentuk lain dari cireng, karena cimin memiliki arti cireng mini. Jajanan khas bandung yang ini terbuat dari adonan sagu yang direbus lalu digoreng bersama telur yang sudah dikocok dan bisa juga ditambahkan makaroni yang sudah direbus dan selanjutnya diberi rasa balado, jagung manis, dan lainnya. Balutan bumbu gurih dan pedas yang menempel pada cimin disukai banyak orang.
Nah, itu dia tadi 5 Jajanan Khas Bandung yang penjualnya sedang ramai dimana-mana. Dari kelima jajanan tersebut apa sudah ada yang kalian coba? Atau mungkin baru saja kalian masukan ke dalam wishlist? Yang terpenting, jangan lupa untuk mencoba lima jajanan ini saat kalian berkunjung ke Bandung, ya!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H