Mohon tunggu...
M. Gilang Riyadi
M. Gilang Riyadi Mohon Tunggu... Penulis - Author

Movie review and fiction specialist | '95 | contact: gilangriy@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Film Artikel Utama

"No Way Out: The Roulette", Aksi dan Strategi Memperebutkan Uang 20 Miliar Won

24 Agustus 2024   22:44 Diperbarui: 25 Agustus 2024   15:14 770
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Jadi aturan mainnya siapapun yang berhasil membunuh Kim Guk Ho, maka akan mendapatkan hadiah tunai sebesar 20 Miliar Won! Kebayang kan bagaimana antusiasnya masyarakat untuk berlomba-lomba mengincar nyawanya, apalagi dengan dihadiahi uang sebesar itu.

Di sinilah kemudian polisi membentuk tim untuk melindungi Kim Guk Ho agar keadaan di masyarakat tidak terlalu ricuh. Petualangan dan aksi pun dimulai. Orang-orang mulai membuat strategi untuk membunuh Kim Guk Ho meski ia diawasi ketat oleh kepolisian.

Ada juga drama politik tentang perebutan kekuasaan untuk walikota Kota Hosan, juga kengerian lain karena adanya pembunuh bayaran yang disewa langsung dari luar Korea Selatan.

ANTARA HADIAH DAN KERESAHAN MASYARAKAT

Memang nyawa Kim Guk Ho bernilai sangat tinggi hingga banyak orang menginginkan kematiannya. Namun di sisi lain ketika narapidana itu bebas dan dipulangkan ke rumahnya, orang-orang sekitar justru menolak kehadirannya dan ingin Kim Guk Ho pergi dari sana. Mengingat juga ia dipenjara atas kasus pelecehan seksual dan pembunuhan.

Di sini polisi mengawasi kediaman Kim Guk Ho selama 24 jam agar ia tak kemana-mana dan tak melakukan aktivitas mencurigakan. Masyarakat pun selalu ada di kawasan tersebut seperti sedang berdemo untuk mengusir Kim Guk Ho di sana.

image by IDN Times
image by IDN Times

Tak heran juga bahwa pengawasan di sana sangat ketat dan tak sembarang orang bisa mendekat ke sana. Oleh karena itu siapapun yang punya niat membunuh Kim Guk Ho harus punya strategi cerdik agar bisa melewati pengawasan polisi.

Pada episode awal ini memang belum terasa ketegangannya, bahkan penonton cenderung disuruh berpikir atas hal yang sedang terjadi. Seperti kenapa harus Kim Guk Ho yang jadi incaran dalam permainan itu? Dan juga siapa identitas sebenarnya dari pria bertopeng yang membuat permainan ini?

KEEGOISAN DIRI MASING-MASING KARAKTER

Siapa pula yang tidak menginginkan uang sebanyak 20 Miliar won? Pasti segala cara akan dilakukan demi mendapatkannya. Di sini juga sisi egois manusia akan diuji, di mana mereka tak memikirkan apapun selain keuntungan yang akan didapat.

Ada polisi miskin Baek Joong Sik (Cho Jin Woong) yang serakah atas uang dan tanpa sengaja melenyapkan uang 1 Miliar won dari hadiah milik Yun Chang Jae. Ia harus menyerahkan Kim Guk Ho hidup-hidup dari pengawasan polisi untuk menebus kesalahannya itu.

image by IDN Times
image by IDN Times

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun