Mohon tunggu...
M. Gilang Riyadi
M. Gilang Riyadi Mohon Tunggu... Penulis - Author

Movie review and fiction specialist | '95 | contact: gilangriy@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Money Pilihan

Meriahnya Jakarta Fair Kemayoran Bersama Program Menarik Adira Finance

13 Juli 2023   20:13 Diperbarui: 13 Juli 2023   20:20 2075
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Setiap kertasnya memiliki nilai masing-masing mulai yang bernilai kecil hingga besar. Kertas yang berhasil tertangkap akan diakumulasikan jumlahnya untuk ditukarkan dengan hadiah menarik. Meski saya tak bermain secara langsung, tapi bisa merasakan juga bagaimana antusias pengunjung yang bermain di sana.

Booth Adira Finance tak hanya terbatas di lantai 1 yang difokuskan untuk penyimpanan display kendaraan baru dan arena permainan. Di sana terdapat juga lantai 2 yang difokuskan untuk nasabah yang hendak bertanya-tanya ataupun mengambil langsung program di sana, seperti instant approval contohnya.


Dok. Pribadi
Dok. Pribadi

Maka dari itu desain dari lantai 2 ini dibuat lebih santai dengan konsep seperti kafe di mana ada meja dan kursi yang ditemani juga oleh tim Adira Finance. Saat saya ke sana kebetulan juga ada salah satu pengunjung yang mendapat instant approval untuk kendaraan yang akan diambilnya.

Jika pengunjung dan calon nasabah masih merasa kebingungan dengan program dari Adira Finance (seperti say aini, hehe), tidak perlu khawatir kok. Di sini semuanya akan dibantu oleh petugas khusus yang mengenakan baju kuning hitam.

Tak melulu soal instant approval, cicilan 0% hingga cashback 1 juta melalui Adira Poin ini menjadi senjata khusus untuk menarik nasabah. Sekali lagi, semua akan dijelaskan secara rinci oleh petugas Adira Finance yang siap menjawab segala pertanyaan pengunjung.

Di sudut samping lantai 1, ada juga salah satu spot untuk dijadikan objek foto, yaitu di mana pengunjung bisa bergaya layaknya sedang mengendarai motor besar. Cocok sekali untuk bisa update di media sosial.

Saya pikir awalnya booth Adira Finance hanya ada di dalam Jakarta Fair Kemayoran  saja, ternyata ada juga di bagian luar tempat saya mengantri awal di pintu 9. Bedanya jika di dalam khusus untuk pembelian kendaraan baru, maka Adira Finance di bagian luar lebih difokuskan untuk penjualan kendaraan bekas ataupun tukar tambah yang bekerja sama dengan momotor.id by Adira Finance

Sama seperti booth sebelumnya yang punya permainan untuk menarik pengunjung, booth di luar juga satu yang tak kalah menarik lho, yaitu permainan capit boneka. Boneka di sana berwarna kuning yang menjadi maskot Adira Finance seperti sebelumnya.

Dok. Pribadi
Dok. Pribadi

Beruntungnya saya mendapat kesempatan untuk mencoba secara langsung permainan ini. Cukup dengan satu kali percobaan, ternyata saya bisa mendapatkan boneka ini. Senang sekali rasanya bisa memenangkannya dan membawa langsung hadiahnya. Tak sia-sia juga kan ternyata mampir ke sini hehe.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun