Portal berita online semakin marak digunakan oleh kalangan masyarakat. Akses yang cepat dan mudah membuat sebagian masyarakat beralih dari koran kertas ke portal berita online yang diakses menggunakan smartphone. Peralihan dari koran kertas ke portal berita online dapat dikatakan sebagai peralihan dari media lama ke media baru. Agar dapat mengetahui apakah media tersebut dapat dikategorikan sebagai media baru, ada enam karakteristik yang dimiliki oleh media baru yaitu digital, interactive, hypertextual, nertworked, virtual, dan simulated (Lister, dkk :  2009).
Ada banyak portal berita online yang tersedia, salah satunya yaitu tribunnews.com. Sekarang, kita akan mengidentifikasi portal berita online tribunnews.com menggunakan enam karakteristik media baru yang telah disebutkan diatas.
- Digital
Digital merupakan sebuah proses yang mana semua data input diubah menjadi angka (Lister dkk 2009:15). Berita dalam bentuk data diubah menjadi angka biner lalu diproses dan disimpan sebagai tampilan layar yang dikirim melalui jaringan. Dalam hal ini, berita Tribun News yang awalnya berbentuk fisik atau berbahan dasar kertas (koran) sekarang bisa diakses melalui website resmi secara mudah dan cepat.
Interaktivitas merupakan kemampuan para pengguna agar secara langsung terlibat aktif dalam menghasilkan makna pada teks atau gambar yang mereka akses. Dalam portal berita tribunnews.com, para pengguna bisa mengirimkan komentar pada kolom komentar dilaman berita yang mereka baca. Selain itu, tribunnews.com juga menciptakan laman "TribunJualBeli" yang memungkinkan para pengguna untuk mengiklankan produk yang akan mereka jual atau membantu para pengguna yang ingin membeli suatu produk. Hal ini juga menciptakan proses interaksi antar pengguna tribunnews.com. Ada juga laman Tribunners yang dapat digunakan oleh citizen journalism untuk mengirim berita buatannya yang nanti akan dipublikasikan di laman web tribunnews.com.
Hypertekstual menghubungkan para pengguna portal berita online dengan berita yang lain dan memungkinkan pengguna untuk berpindah ke bahasan lain yang sesuai dengan teks yang tercantum. Pada laman tribunnews.com, dibagian bawah dari berita dicantumkan tags yang berfungsi untuk menghubungkan pembaca ke berita lain yang sesuai dengan topik atau yg tertera pada tags tersebut seperti sepak bola, nama klub sepak bola, dan lain-lain.Â
Apabila pengguna "klik" tags tersebut maka akan muncul berita lain sesuai dengan tags yang dipilih. Selain itu, apabila pembaca masuk ke kolom berita tertentu, maka dibagian bawah juga akan muncul berita yang sejenis seperti tentang Asian Games 2018, pada bagian bawah pengguna akan disuguhkan berita lain tentang Asian Games 2018.
Jaringan di era sekarang bisa digunakan secara nirkabel dan bergerak seperti melalui laptop, GPS, smartphone, dan lain-lain. Dengan nirkabel, maka pengguna dengan mudah dan cepat dapat mengakses atau membagikan konten berita yang mereka baca. Pada tribunnews.com, bagian atas berita akan muncul beberapa link yang bisa digunakan pembaca untuk membagikan berita yang mereka baca seperti melalui whatsapp, email, facebook, line. Selain itu, pengguna juga dapat mengakses Tribun Network yang berisi portal berita Tribun dari berbagai daerah.
Referensi:Â
Lister. M. et al. (2009). New Media: A Critical Introduction 2nd Edition. New York: Routledge.
www.tribunnews.com
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H