Mohon tunggu...
Lyfe

Teman

20 Oktober 2016   00:20 Diperbarui: 20 Oktober 2016   00:37 185
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Apa rasanya jika kalian hidup di dunia ini tanpa mempunyai satu orang teman pun? Menurut saya hidup kalian akan biasa-biasa saja dan kalian menjadi orang yang anti sosial. Jujur saja saya sangat bersykur bisa hidup didunia ini dengan memiliki cukup banyak teman. Karena temanlah yang membut saya menjadi rajin pergi kuliah atau sekolah, temanlah yang dapat membuat saya tertawa terbahak-bahak karena tingkah konyol mereka, temanlah yang mau menolong saya ketika saya sedang membutuhkan suatu pertolongan.Teman adalah orang yang paling setia dalam mendengarkan berbagai curahan hati kita, ia akan mendengarkan dengan serius dan bahkan memberikan solusi terbaik yang sangat membantu. 

Teman juga bisa dengan baik selalu menjaga rahasia kita namun memang terkadang ada teman yang yang tidak bisa jaga rahasia, oleh karena itu kita harus dapat membedakan mana rahasia yang bisa di ceritakan dan mana yang tidak. Teman adalah orang terbaik yang sealu ada untuk kita disaat kita susah maupun senang. Terkadang ketika kita sudah nyaman dengan teman kita pasti kita akan secara sendirinya menganggap teman kita sebagai saudara kandung kita sendiri. 

Setiap teman yang kita miliki pasti memiliki sifat yang berbeda-beda, ada yang memiliki sifat yang menyebalkan,memiliki sifat yang egois, sifat yang mengasikkan bahkan teman yang memiliki sifat yang humoris. Namun itu adalah ciri khas yang di miliki dari masing-masing teman kita dan kita pun harus bisa mengetahui sifat dari masing-masing teman kita agar kita dapat mengontrol emosional kita agar tidak terjadi permusuhan. 

Karena mencari teman yang setia dan dapat dipercaya sangat susah untuk dicari sekarang ini, oleh karena itu dalam berteman pun kita harus pintar-pintar dalam mencari teman jangan sampai kita masuk dalam perangkap teman kita sendiri.

Ada kalanya disaat usia kita masih muda seperti sekarang ini kita mencari teman sebanyak mungkin agar nanti disaat kita sudah berkeluarga dan memiliki suatu permasalahan,  temanlah yang akan tetap membantu kita dimanpun dan kapan saja kita membutuhkan bantuannya.

 Saya membuat artikel ini karena saya ingin berterima kasih kepada seluruh teman-teman saya yang sudah mau berteman dengan saya, karena kalianlah yang membuat kehidupan saya lebih berwarna dan penuh arti. dan kalianlah yang membuat saya mengerti betapa pentingnya dalam membangun sebuah pertemanan. TERIMA KASIH, KAWAN!! :D

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun